Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TNI Sebut Anggota KKB Papua, yang Ditembak Mati, Pelaku Pembakaran Pesawat MAF

TNI memastikan tiga orang yang ditembak di puskemas di Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua adalah tiga anggota KKB.

19 Februari 2021 | 23.22 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TNI memastikan tiga orang yang ditembak di Puskemas Sugapa di Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua, adalah tiga anggota kelompok kriminal bersenjata atau KKB, yang berusaha merampas senjata api milik aparat gabungan TNI/Polri.

Hal itu dikatakan Kepala Penerangan Kogabwilhan III Kolonel CZI IGN Suriastawa, seperti diberitakan Antara, Selasa. Menurut Suriastawa, ketiga anggota KKB itu bernama Janius Bagau, Januarius Sani, dan Justinus Bagau.

Januarius Sani adalah anggota KKB pimpinan Undius Kogoyo yang diduga kerap meresahkan masyarakat Intan Jaya.

Kogawilhan III, Letkol Deni Wahidin kepada Tempo mengatakan, satu dari tiga orang anggota KKB yang ditembak, yakni Januarius Sani, diduga sebagai pelaku pembakaran pesawat Twin Otter perintis milik Mission Aviation Fellowship (MAF), yang terjadi pada 6 Januari 2021 lalu.

Penelusuran Tempo di laman media sosial memperlihatkan Januarius Sani tampak terlibat dalam aksi pembakaran pesawat MAF. Di salah satu video yang memperlihatkan pembakaran pesawat MAF, yang beredar di media sosial, pelaku memperkenalkan diri sebagai Januarius.

Video: Istimewa
Editor: Harfin Nasyahbandy

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Harfin Naqsyabandy

Harfin Naqsyabandy

Jurnalis video.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus