Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Truk Mitsubishi Terguling dan Tabrak Livina di Batutulis Bogor

Truk Mitsubishi pengangkut paving blok bernomor polisi A-8767-YX menabrak Nissan Livina dan terguling di rel Batutulis Bogor.

15 Januari 2023 | 09.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi Kecelakaan Truk. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Polresta Bogor Kota Polda Jawa Barat telah melaporkan adanya kecelakan lalu lintas yang melibatkan truk Mitsubishi bernomor polisi A-8767-YX di rel Batutulis Bogor. Truk itu mengangkut paving blok dari Tangerang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kecelakaan itu bermula ketika truk Mitsubishi menabrak Nissan Livina karena hilang kendali. Insiden ini membuat kendaraan berat tersebut terguling di Jalan Danansasmita, tepatnya di rel kereta api Bogor Selatan, pukul 05.30 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso. Dirinya menjelaskan bahwa truk Mitsubishi itu datang dari arah Batutulis menuju Pamoyanan Kota Bogor.

Dirinya menduga truk Mitsubishi pengangkut paving blok tersebut mengalami masalah pada pengeraman sehingga tidak terkendali. Insiden itu membuat mobil Nissan Livina rusak di bagian depan dan samping kanan. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

"Satlantas Polresta Bogor segera meluncur menangani truk yang terguling dan mobil yang tertabrak. Kita juga sudah kepinggirkan paving blok yang tumpah ke jalan. Saya ikut membantu langsung," katanya.

Lebih lanjut Kombes Pol Bismo melaporkan kecelakaan truk terguling diduga karena masalah penyambungan listrik dalam proses backfeeding pada sistem rem truk jenis hidraulis. Hal itu dinilai membuat kampas rem mengalami panas berlebihan.

Selain itu, beban muatan yang diangkut truk Mistsubishi tersebut juga bisa menjadi faktor terjadinya kecelakaan. Ia menilai beban angkut yang berat saat melewati turunan bisa membuat truk hilang kendali, bahkan hingga terguling.

Kasatlantas Polresta Bogor Kompol Galih Apria turut memberikan tanggapan terkait insiden truk terguling di Batutulis Bogor. Ia mengatakan bahwa proses evakuasinya sudah selesai pada pukul 07.00 WIB.

"Sekarang kondisi lalu lintas sudah berjalan kembali seperti biasa. Paving blok sudah berada di pinggir jalan," tutup Galih.

ANTARA

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus