Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Wanita Terkaya Arini Subianto Selalu Punya Waktu untuk Anak-anak

Kesibukan sebagai pebisnis dengan status wanita terkaya di Indonesia tak membuat Arini Subianto tak punya waktu untuk kedua anaknya.

17 Desember 2017 | 13.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Arini Subianto. TEMPO/Nurdiansah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Arini Subianto menjadi sorotan setelah masuk ke daftar 50 orang paling kaya di Indonesia versi Forbes. Arini, sebagai presiden direktur perusahaan keluarga, Persada Capital Investama, bertanggung jawab atas sejumlah investasi di berbagai sektor, seperti tambang batu bara, minyak sawit, dan karet.

Baca: Arini Subianto, dari Sosialita Jadi Wanita Terkaya di Indonesia

Sebagai presiden direktur perusahaan besar, Arini memiliki tanggung jawab yang tidak kecil. Namun, dia tidak membiarkan kesibukannya mengurangi waktu untuk kedua anaknya, Azarian Rafi Mamuaya, 15 tahun, dan Azel Rasyid Mamuaya, 13 tahun, buah pernikahannya dengan almarhum Andre Mamuaya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Membagi waktu itu sangat menantang, tapi saya mikirnya gini, yang penting anak saya sekarang memasuki remaja. Mumpung mereka sekarang masih di rumah, saya harus bisa say no to others,” tutur Arini Subianto kepada Tempo, Selasa, 12 Desember 2017, di kantornya di Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arini merasa saat anak sudah memasuki masa remaja, mereka akan sibuk sendiri-sendiri. Ia terus memastikan masih bisa menyempatkan waktu bersama anak-anaknya sebelum mereka kuliah.

Baca juga: Arini Subianto, dari Jual Kado sampai Jadi Wanita Terkaya

Untungnya, sekolah kedua anaknya mengharuskan mereka untuk berangkat dari rumah pukul 06.30 dan baru pulang sekitar pukul 16.00 atau 17.00. Karena itu, pada hari biasa anak-anak akan menghabiskan waktunya di sekolah. Arini sendiri berusaha untuk pulang paling lambat pukul 19.00 walaupun melakukan hal tersebut tentunya tidak mudah dengan kesibukannya.

“Sabtu dan Minggu saya juga tidak mau menerima meeting, saya tidak suka meeting malam. Kalaupun ada acara malam, seperti ada acara makan malam, dalam seminggu harus ada hari yang saya tidak keluar,” ujar wanita berumur 47 tahun itu.

Arini merasa kalaupun dia tidak di satu ruangan dengan anaknya saat di rumah, sangat penting untuk anaknya mengetahui kalau dia ada di rumah.

Artikel lain: Harga Saham Melonjak, Para Perempuan Ini Terkaya Se-Amerika

“Walaupun mereka tidak hadap-hadapan dengan saya, jarang dengan saya, tetapi mereka tahu kalau saat mereka membutuhkan, mereka bisa langsung teriak. Yang penting mereka tahu kalau saya ada di rumah,” katanya melanjutkan.

Selain itu, pada Sabtu dan Minggu, Arini selalu menghabiskan waktu bersama kedua anaknya. Arini menjelaskan, “Weekend selalu bersama mereka. Kebetulan anak-anak saya aktif di olahraga dan musik, jadi setiap minggu itu selalu ada saja acara.”

Menurut Arini, selama kedua anaknya masih mau menerima keberadaan ibunya secara fisik dekat dengan mereka, ia akan selalu memilih menghabiskan waktu bersama kedua anaknya dibanding hal-hal lain.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus