Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Warga Inginkan DKI Perbanyak Taman Literasi Seperti yang Diresmikan Anies Baswedan di Blok M

Warga yang berkunjung ke Taman Literasi Martha Christina Tiahahu ingin taman seperti ini diperbanyak oleh DKI Jakarta. Diresmikan Anies Baswedan.

19 September 2022 | 13.44 WIB

Sejumlah warga hadir dalam peresmian Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di Blok M, Jakarta Selatan, Ahad, 18 September 2022. Taman yang dibangun oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta tersebut dibangun untuk menjadi ruang baca sekaligus ruang berkreativitas dan bertukar ide bagi seluruh lapisan masyarakat. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Perbesar
Sejumlah warga hadir dalam peresmian Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di Blok M, Jakarta Selatan, Ahad, 18 September 2022. Taman yang dibangun oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta tersebut dibangun untuk menjadi ruang baca sekaligus ruang berkreativitas dan bertukar ide bagi seluruh lapisan masyarakat. ANTARA/Aditya Pradana Putra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah warga berharap Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memperbanyak taman literasi seperti Taman Literasi Martha Christina Tiahahu Blok M, Jakarta Selatan, yang telah direvitalisasi dan diresmikan oleh Gubernur Anies Baswedan Ahad kemarin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Seorang warga bernama Nita mengaku tertarik dengan taman baru ini dan berharap ke depannya semakin banyak dibangun taman literasi di DKI Jakarta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Taman ini sangat bagus buat warga sekitar khususnya untuk yang tertarik dengan hal-hal baru yang edukatif dan banyak inspirasinya," kata Nita di Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Blok M, Jakarta Selatan, Senin.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan) dan istrinya, Fery Farhati (kiri) membaca buku koleksi perpustakaan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu dalam acara peresmian di Blok M, Jakarta Selatan, Ahad, 18 September 2022. Taman yang dibangun oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta tersebut dibangun untuk menjadi ruang baca sekaligus ruang berkreativitas dan bertukar ide bagi seluruh lapisan masyarakat. ANTARA/Aditya Pradana Putra

Ibu berusia 59 tahun ini menilai jarang ada taman yang menyediakan ruang membaca seperti Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di tengah kota.

Suami Nita, Deni yang menemani sang istri menjelajahi taman tersebut juga berkomentar taman seperti ini perlu diperbanyak untuk menambah wawasan warga.

Minta buku-bukunya diperbanyak

"Kan taman literasi ini juga mendidik masyarakat, jadi perlu buku-bukunya diperbanyak lagi karena memang masih baru dibuka," kata Deni.

"Kalau dibandingkan zaman dulu kurang terawat, cuma buat jadi tempat pacaran," ujar Deni.

Pasangan suami-istri itu kompak menyatakan selain senang dengan adanya taman baru di DKI Jakarta khususnya Jakarta Selatan, mereka juga mengingatkan kepada pemerintah dan warga untuk terus merawat taman agar tetap bersih dan rapi.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) menjabat tangan warga dalam peresmian Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di Blok M, Jakarta Selatan, Ahad, 18 September 2022. Taman yang dibangun oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta tersebut dibangun untuk menjadi ruang baca sekaligus ruang berkreativitas dan bertukar ide bagi seluruh lapisan masyarakat. ANTARA/Aditya Pradana Putra

"Harapannya, semua menjadi lebih baik, jadi ada sesuatu yang baru buat Jakarta dan lainnya. Harus dijaga kebersihan, kerapihannya yang kumuh dibersihkan kan bagus," kata Nita.

Berdasar pantauan di lokasi pukul 09.05 WIB, suasana belum ramai pengunjung mengingat hari kerja dan taman literasi ini juga baru diresmikan sehingga belum populer di masyarakat.

Jam buka Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Menurut keterangan pengelola di lokasi, taman ini dibuka Senin-Minggu pukul 07.00 sampai 22.00 WIB.

Taman yang berada di Jalan Sisingamangaraja ini memiliki luas 20.960 meter persegi. Desainnya berkonsep industrial dilengkapi dengan pepohonan yang rindang dan memanjakan mata.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) menjabat tangan warga dalam peresmian Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di Blok M, Jakarta Selatan, Ahad, 18 September 2022. Taman yang dibangun oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta tersebut dibangun untuk menjadi ruang baca sekaligus ruang berkreativitas dan bertukar ide bagi seluruh lapisan masyarakat. ANTARA/Aditya Pradana Putra

Sejumlah fasilitas yang tersedia di Taman Literasi Martha Christina Tiahahu ini, yakni Galeri Jakhabitat, Paviliun Literasi, Amphiteater Banda, Taman Atap Abubu, Plaza Kabaresi, mushala, ruang menyusui dan akses menuju MRT.

Taman yang direvitalisasi oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), PT Mass Rapid Transit (MRT) ini dikelola oleh anak perusahaannya, yakni PT Integritas Transit Jakarta (ITJ).

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus