Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Warga Jakarta menyambut antusias layanan gratis TransJakarta, MRT dan LRT pada HUT DKI Jakarta ke-495 pada hari ini.
Kado Jakarta Hajatan ini disambut dengan rasa senang oleh warga Jakarta. Tak sedikit yang terkejut ketika mereka pergi bekerja dan melakukan tap in di dalam bus, ternyata saldo yang dipungut adalah Rp 0.
“Senang sih, soalnya biaya ongkos ke kantor jadi berkurang sedikit,” ucap Rafli yang menaiki bus 7P TransJakarta dari Pondok Kelapa Village.
Walaupun gratis, penumpang tetap harus melakukan tap in saat naik ke atas bus TransJakarta. Supir di bus 7P ke arah halte Cawang Sutoyo beberapa kali mengingatkan penumpang yang naik untuk tap in.
Tampaknya tarif gratis ini mengundang warga untuk lebih antusias menggunakan transportasi umum. Pantauan Tempo di Halte BKN, Cililitan, Jakarta Timur pada pukul 15.21 WIB, terlihat banyak penumpang yang menunggu kedatangan bus.
Menurut Putri, seorang siswi SMA yang sering menggunakan layanan TransJakarta untuk pulang dan pergi ke sekolah, mengatakan Halte BKN tampak lebih ramai dari biasanya.
“Biasanya memang ramai, tapi hari ini mungkin agak lebih ramai,” ucapnya di lokasi.
Hardi, penumpang bus 5C yang mengarah ke Halte Harmoni, Gambir, Jakarta Pusat, mengatakan ia mengapresiasi hadiah ulang tahun DKI yang diberikan oleh TransJakarta dan Pemprov DKI.
“Senang ya, ulang tahun DKI juga jadi lebih terasa,” ujarnya.
Putusan ini dikeluarkan oleh Dinas Perhubungan Pemerintah Provinsi DKI pada hari Selasa, 21 Juni 2022. Tarif Rp 0 ini berlaku hingga pukul 23.59 WIB. Dinas Perhubungan juga akan menanggung semua biaya TransJakarta, MRT, dan LRT melalui subsidi.
Selain itu, tarif gratis juga berlaku untuk layanan Mikrotrans, layanan rusun, bus wisata, TransJakarta cares serta penugasan Transportasi Jakarta lainnya.
NADIYAH DZAKIRAH
Baca juga: Besok Pemprov DKI Gratiskan Transjakarta, MRT dan LRT
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini