Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Warga RW 12 Teluk Gong, Usin, mengharapkan petugas mengelilingi wilayah terdampak banjir di Teluk Gong, Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Dengan begitu, korban banjir di sana segera dievakuasi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Menurut Usin, petugas evakuasi tak tampak di hari pertama dan kedua banjir. Banjir menerjang Jabodetabek sejak 1 Januari 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Enggak ada pantauan dari kemaren-kemaren waktu banjir gede-gedenya Rabu sampai Kamis," kata Usin saat ditemui Tempo di lokasi banjir, Jalan Moa Teluk Gong, Jakarta Utara, Sabtu, 4 Januari 2020.
Kontrakan Usin berada di RW 12 Teluk Gong yang ikut terendam banjir. Dia mengutarakan, petugas hanya patroli di jalan raya persis samping tanggul Kanal Banjir Barat (KBB) Jakarta Utara. Jalan ini terletak di sisi kanan atas Jalan Moa Teluk Gong.
"Pengennya kalau kemaren-kemaren harusnya meninjau sampai dalam, jangan atas doang. Kemarin cuma di jalan raya mobil bolak-balik," ucap pria 49 tahun ini.
Padahal, menurut warga bernama Iman Kartika, banyak yang terjebak di hari pertama dan kedua banjir. Warimin mengharapkan pemerintah DKI menyalurkan bantuan obat-obatan.
"(Petugas) belum cek ada yang sakit. Ini darurat," ucap warga RT 09, RW 13 Teluk Gong ini. Meski begitu, dia bersyukur pemerintah DKI sudah melakukan penyedotan sehingga air mulai surut hari ini.
Warga lain, Muhammad Misnan, tampak berjalan kaki menuju Jalan D3 Teluk Gong. Persis di depan gang jalan itu terdapat satu selang hitam yang mengalirkan air bersih untuk warga. Dia berjalan di tengah banjir lantaran tak ada bantuan perahu karet. "Tidak ada bantuan perahu karet," ucap Misnan.
Hujan lebat mengguyur Jakarta dan sekitarnya beberapa jam selama pergantian Tahun Baru, 1 Januari 2020. Akibatnya sejumlah daerah di Jabodetabek banjir. Hujan deras kembali turun pada Kamis dinihari, 2 Januari dan melumpuhkan sejumlah ruas jalan.
Pemerintah Kota Jakarta Utara mencatat wilayah terdampak banjir, yaitu di kawasan Teluk Gong. Selanjutnya di RW 01, 02, dan 03 Kelurahan Kapuk Muara, Penjaringan.