Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

ATM Anda Terblokir? Begini Cara Mengurus Aktivasi Kembali

Lupa PIN atau password hingga ATM terblokir seringkali dialami nasabah bank ketika melakukan transaksi. Berikut langkah-langkah mengatasinya.

6 Maret 2024 | 07.05 WIB

Cara mengambil uang di ATM BRI ada dua, yaitu bisa menggunakan kartu ATM atau tanpa kartu ATM. Berikut ini langkah-langkahnya. Foto: Canva
Perbesar
Cara mengambil uang di ATM BRI ada dua, yaitu bisa menggunakan kartu ATM atau tanpa kartu ATM. Berikut ini langkah-langkahnya. Foto: Canva

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Lupa PIN atau password hingga kartu automatic teller machine atau ATM terblokir seringkali dialami nasabah bank ketika akan melakukan transaksi. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

ATM dapat teblokir apabila Anda salah memasukan password atau Personal Identification Number (PIN) tiga kali berturut-turut. Untuk itu, untuk mengaktivasi kembali ikuti langkah-langkah berikut jika ATM anda terblokir.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1.      Hubungi Customer Service Bank anda

Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah mengubungi customer service bank yang mengeluarkan ATM anda.

Anda dapat menemukan nomor untuk layanan pelanggan di situs web bank atau di bagian belakang kartu ATM anda

2.      Datang ke Kantor Cabang

Berikutnya anda dapat mendatangi kantor cabang bank terdekat, dengan membawa dokumen yang diperlukan seperti ATM, buku tabungan, serta KTP.

3.      Jelaskan Permasalahan

Jelaskan permasalahan anda dan tanyakan apa yang perlu dilakukan.

4.      Ikuti Instruksi Bank

Bank akan memberikan instruksi tentang apa yang perlu anda lakukan untuk mengatasi masalah yang menyebabkan ATM terblokir

5.      Lakukan Verifikasi

Dalam beberapa kasus bank mungkin meminta anda melakukan verifikasi kepemilikan rekening atau kartu ATM. Ini bisa melibatkan tanda tangan atau pengambilan foto anda.

6.      Aktivasi Ulang Kartu

Setelah anda mengikuti instruksi bank dengan benar dan mengatasi masalah yang menyebabkan ATM terblokir, bank akan mengaktifkan kembali ATM anda.

7.      Cek Saldo dan Transaksi

Setelah kartu ATM anda aktif cek saldo atau lakukan transaksi kecil untuk memastikan kartu berfungsi dengan baik.

NI KADEK TRISNA CINTYA DEWI  I  LAIRI IRA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus