Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Bagaimana Kesiapan Layanan Pertamina Menjelang Mudik Lebaran 2025

Seberapa siap Pertamina memenuhi pasokan BBM, LPG, dan Avtur untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2025.

23 Maret 2025 | 14.19 WIB

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri (kiri) dan Pelaksana Tugas Harian (Pth) Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Mars Ega Legowo Putra (kedua kiri) melakukan inspeksi mendadak (sidak) SPBU ke SPBU 34.129.02 Jalan Gatot Subroto dan SPBU 31.128.02 Jalan MT. Haryono, Jakarta, Rabu (5/3/2025). (ANTARA/HO-Pertamina)
Perbesar
Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri (kiri) dan Pelaksana Tugas Harian (Pth) Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Mars Ega Legowo Putra (kedua kiri) melakukan inspeksi mendadak (sidak) SPBU ke SPBU 34.129.02 Jalan Gatot Subroto dan SPBU 31.128.02 Jalan MT. Haryono, Jakarta, Rabu (5/3/2025). (ANTARA/HO-Pertamina)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pertamina (Persero) memastikan kesiapan pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM), LPG, dan Avtur guna mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2025. Untuk mewujudkan hal tersebut, Pertamina mengaktifkan Satuan Tugas (Satgas) Ramadan Idulfitri 2025 yang beroperasi mulai 17 Maret hingga 13 April 2025. Keberadaan Satgas ini bertujuan untuk menjaga ketersediaan energi bagi masyarakat selama periode mudik.

Menurut data yang dirilis oleh Kementerian Perhubungan, jumlah pemudik pada tahun ini diperkirakan mencapai 146,48 juta jiwa atau sekitar 52 persen dari total populasi Indonesia. Dari jumlah tersebut, sebanyak 24,76 juta orang diprediksi akan menggunakan bus, 23,58 juta akan memilih perjalanan dengan kereta api antarkota, dan 19,77 juta akan melakukan perjalanan melalui jalur udara.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso, menegaskan bahwa perusahaan telah mengambil langkah-langkah strategis untuk memastikan distribusi BBM bagi semua moda transportasi berjalan dengan baik.

"Kami memastikan pasokan BBM untuk seluruh moda transportasi publik tetap terjaga dan distribusinya berjalan dengan lancar. Pertamina berkomitmen untuk terus menyediakan energi yang dibutuhkan oleh masyarakat, termasuk BBM bagi transportasi massal," ujar Fadjar pada Jumat, 20 Maret 2025.

Fadjar juga menekankan bahwa meningkatnya mobilitas masyarakat menjelang mudik Lebaran 2025 berdampak langsung pada lonjakan konsumsi BBM, Avtur, dan Biosolar. Oleh karena itu, Pertamina telah mengambil berbagai langkah antisipatif agar ketersediaan energi tetap terjamin. Salah satu kebijakan yang diterapkan adalah penyesuaian harga Avtur di 37 bandara untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam menekan harga tiket pesawat.

"Kami terus mengawasi konsumsi BBM untuk memastikan bahwa pasokan tetap mencukupi. Komitmen kami adalah memastikan kelancaran arus mudik dengan distribusi energi yang optimal," katanya.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di sektor energi, Pertamina Group yang tergabung dalam Satgas Ramadan Idulfitri 2025 beroperasi penuh selama 24 jam. Pertamina juga bekerja sama dengan BUMN lain dan instansi terkait guna memperlancar arus mudik.

"Kami siap melayani masyarakat yang melakukan perjalanan mudik, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum," kata Fadjar.

Di sisi lain, Komisaris Independen Pertamina, Condro Kirono, bersama dengan Wakil Direktur Utama Pertamina, Wiko Migantoro, serta jajaran direksi lainnya, turut melakukan inspeksi ke beberapa lokasi untuk memastikan kesiapan operasional dalam menghadapi arus mudik.

"Seluruh personel Pertamina tetap bertugas selama masa mudik dan tidak ada libur. Kami memastikan ketersediaan BBM tetap terjaga untuk masyarakat," kata Condro. Ia juga menegaskan bahwa produk BBM dari Pertamina telah melalui proses pengawasan ketat dan disertifikasi oleh lembaga berwenang seperti Lemigas dan Surveyor Indonesia.

Selain memastikan distribusi energi, Pertamina juga menghadirkan kembali layanan Serambi MyPertamina di berbagai titik strategis. Layanan ini menyediakan fasilitas istirahat yang nyaman bagi pemudik, termasuk area bermain anak dan fasilitas kesehatan.

Dengan berbagai upaya yang dilakukan, Pertamina berharap masyarakat dapat menikmati perjalanan mudik yang aman dan nyaman. Informasi lebih lanjut terkait ketersediaan BBM dan LPG selama periode Satgas dapat diakses melalui aplikasi MyPertamina atau dengan menghubungi Pertamina Call Center 135.

Bestari Saniya Rakhmi berkontribusi dalam penulisan ini.

Pilihan Editor: Konsumsi Elpiji dan BBM Naik Menjelang Lebaran, ESDM Minta Pertamina Tambah Stok di Sumbagsel

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus