Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Bukalapak Gaet Mantan Bos Teknologi BlackBerry Messenger

Chief Technical Officer BlackBerry Messenger kini didapuk sebagai Senior Vice President of Technology Bukalapak.

5 Juli 2019 | 10.30 WIB

Bukalapak Perluas Literasi Digital Bersama Pemerintah Provinsi Kaltim Kaltara.
Perbesar
Bukalapak Perluas Literasi Digital Bersama Pemerintah Provinsi Kaltim Kaltara.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bukalapak menyatakan telah resmi mengangkat Mohan Krishnan sebagai Senior Vice President of Technology per Juni 2019. Sebelumnya, Mohan menjabat Chief Technical Officer (CTO) perusahaan perpesanan instan BlackBerry Messenger (BBM).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

 

CEO Bukalapak, Achmad Zaky, mengatakan penunjukkan Mohan dapat membantu perusahaan meningkatkan kemampuan engineer lokal Bukalapak dalam mencapai potensi terbaiknya. Dalam menjalankan tugasnya, Mohan akan berkolaborasi dengan jajaran tim engineer yang dipimpin VP of Engineering Ibrahim Arief dan VP & Technical Advisor Mohammed Alabsi.

“Masuknya Mohan sebagai salah satu eksekutif senior merupakan aset yang begitu bernilai bagi Bukalapak untuk membantu organisasi terus berkembang pesat menuju level selanjutnya,” ujarnya, seperti dikutip Bisnis, 5 Juli 2019. 

BlackBerry Messenger versi publik telah berhenti beroperasi pada akhir Mei 2019. Aplikasi pesan instan tersebut sebelumnya dikendalikan oleh PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK), yang juga salah satu pemegang saham di Bukalapak.

Mohan manyatakan berkomitmen akan mempertahankan tradisi pengembangan produk Bukalapak dengan cara yang paling efisien. Salah satu prioritas jangka pendek adalah dengan mempercepat proses migrasi infrastruktur cloud yang dapat mempermudah pengembangan produk sekaligus meningkatkan pengalaman pengguna Bukalapak.

“Saya berharap dapat membantu Bukalapak terus mengalami pertumbuhan yang pesat dengan membangun engineering best practice di keseluruhan organisasi teknologi yang ada,” ujar Mohan.

Bukalapak telah berhasil meluncurkan serangkaian inovasi terbaru di sepanjang tahun ini, meliputi layanan same day delivery bekerja sama dengan operator logistik Paxel, BukaAsuransi sebagai produk asuransi kesehatan digital, dan BukaGlobal yang membuka akses bagi UKM lokal untuk menjangkau pasar internasional.

BISNIS 
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus