Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Cara Beli Tiket Ancol 2023, Harga dan Persyaratan Terbaru untuk Pengunjung

Berikut cara beli tiket Ancol 2023 serta harga dan persyaratan terbarunya untuk pengunjung

30 Juni 2023 | 09.00 WIB

Pengunjung bermain di Pantai Lagoon Ancol, Jakarta, Kamis, 23 Maret 2023. Taman Impian Jaya Ancol memberikan tiket masuk gratis bagi pengunjung selama bulan Ramadhan yakni hingga 20 April mendatang yang berlaku pada pukul 17.00 WIB - 23.00 WIB, namun tiket tidak termasuk untuk kendaraan dan unit rekreasi di area Ancol. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Perbesar
Pengunjung bermain di Pantai Lagoon Ancol, Jakarta, Kamis, 23 Maret 2023. Taman Impian Jaya Ancol memberikan tiket masuk gratis bagi pengunjung selama bulan Ramadhan yakni hingga 20 April mendatang yang berlaku pada pukul 17.00 WIB - 23.00 WIB, namun tiket tidak termasuk untuk kendaraan dan unit rekreasi di area Ancol. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Wisata ke Ancol selalu menjadi pilihan menarik bagi para wisatawan. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika tempat wisata unggulan di Jakarta ini selalu ramai dikunjungi masyarakat. Di taman rekreasi ini, pengunjung dapat menikmati berbagai hiburan, mulai dari keindahan pantai, akuarium, satwa laut, hingga berbagai wahana permainan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Namun, sebelum berkunjung ada baiknya untuk mengetahui cara beli tiket Ancol 2023. Sebab saat ini, Ancol menerapkan kebijakan baru, yaitu tidak lagi membuka sistem penjualan tiket secara langsung di loket, sehingga calon pengunjung diwajibkan untuk membeli tiket masuk Ancol secara online.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Lalu, bagaimana cara beli tiket Ancol 2023? Simak harga dan persyaratan terbarunya untuk pengunjung berikut ini.

Harga Tiket Ancol

Bagi masyarakat yang ingin menghabiskan waktu liburan di Ancol, perlu membayar tiket masuk obyek wisata dan tiket kendaraan. Melansir dari laman Ancol.com, berikut tarif tiket masuk Ancol terbaru 2023.

- Tiket Masuk Ancol per orang - Rp 25.000

- Tiket Kendaraan Mobil - Rp 25.000

- Tiket Kendaraan Motor - Rp 25.000

- Tiket Kendaraan Bus - Rp 45.000

Untuk anak umur di bawah 2 tahun gratis masuk Ancol. Sementara itu, harga tiket wahana, seperti Dufan, Atlantis, Ocean Dream atau Sea World, berbeda-beda tergantung masing-masing obyek wisata.

Selanjutnya: Syarat Masuk Ancol....

Syarat Masuk Ancol

Sebelum berkunjung ke Ancol, ada juga beberapa hal penting yang harus diperhatikan pengunjung sebagai syarat memasuki kawasan Ancol. Beberapa syarat yang harus diketahui di antaranya:

- Pembelian tiket harus dilakukan secara online melalui situs resmi Ancol atau mitra yang bekerja sama. Tidak ada layanan pembelian tiket langsung atau pembayaran tunai di tempat wisata.

- Pemilik tiket Annual Pass harus melakukan reservasi minimal 2 hari sebelum kunjungan dan akan diberikan satu barcode yang digunakan sebagai akses masuk ke tempat wisata.

- Pengunjung yang tidak memiliki barcode untuk akses masuk tidak diizinkan masuk ke Ancol.

- Semua ketentuan yang telah dijelaskan dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu. Perubahan-perubahan tersebut akan diberlakukan dengan segera dan diwajibkan untuk dipatuhi. 

Cara Beli Tiket Ancol 2023

Setelah mengetahui harga tiket Ancol 2023 dan syarat masuknya, berikut ini adalah cara beli tiket Ancol 2023 secara online yang mudah melalui laman resmi ancol.co:

-   Buka browser di ponsel atau laptop Anda, kemudian akses laman ancol.com/tiket

-   Nantinya akan muncul tampilan halaman pembelian tiket,  di mana Anda dapat memilih antara dua jenis tiket masuk Ancol, yaitu tiket reguler dan tiket tahunan (annual pass). Pilih jenis tiket yang diinginkan

-   Setelah memilih tiket, pilih tanggal kunjungan yang diinginkan

-   Selanjutnya, pilih jumlah tiket yang ingin Anda beli

-   Jika Anda datang dengan kendaraan pribadi, jangan lupa untuk membeli tiket masuk kendaraan. Setelah itu, klik opsi "Beli Tiket"

-   Kemudian isi biodata lengkap Anda beserta nomor telepon dan alamat email.  Pastikan tidak ada kesalahan

-   Setelah itu, pilih metode pembayaran yang Anda diinginkan

-   Jika sudah dibayar, Anda akan menerima e-tiket melalui email Anda

Demikian cara beli tiket Ancol 2023 secara online lengkap dengan informasi harga tiket dan syarat masuk Ancol terbarunya

ANDIKA DWI | VIVIA AGARTHA F | RIZKY DEWI AYU

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus