Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Ingat Bos, Jangan Pernah Katakan Hal Ini pada Karyawan

Anda bukan bos yang baik bila suka mengatakan hal-hal berikut kepada karyawan. Apa saja?

12 Juli 2021 | 20.28 WIB

Ilustrasi konflik dengan bos. Shutterstock
Perbesar
Ilustrasi konflik dengan bos. Shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Tugas atasan di perusahaan bukan hanya sekadar menjadi penentu kebijakan. Bos juga harus bisa menciptakan suasana kerja yang kondusif bagi karyawan. Tidak semua bos bisa bersikap layaknya seorang pemimpin. Banyak yang bersikap tidak menghargai karyawan yang membuat mereka kurang dihargai.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Bos yang hebat seyogyanya bisa dihargai dan menghargai karyawan. Menurut Times of India, jika atasan hebat, maka dia tidak akan pernah mengatakan hal berikut pada karyawan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kamu beruntung punya pekerjaan
Jika karyawan menolak pekerjaan yang diberikan, carilah alasan. Miliki sikap empati terhadap karyawan. Tanyakan secara baik-baik mengapa mereka tidak mau melakukan pekerjaan ini. Jangan pernah membuat pernyataan yang mungkin menyakiti karyawan.

Saya bos, lakukan apa yang saya katakan
Sekalipun bos, Anda harus menghormati semua orang yang ada di tempat kerja. Mengatakan pernyataan seperti ini termasuk hal yang tidak sopan dan cenderung merendahkan karyawan. Akan lebih baik jika Anda buat mereka mengerti mengapa tugas itu perlu dikerjakan untuk kepentingan perusahaan dan pegawai.

Saya kecewa
Ini adalah ungkapan umum yang dikatakan orang tua kepada anak-anak. Ini mungkin membuat karyawan merasa seperti anak kecil. Anda dapat memberikan saran yang membangun kepada karyawan daripada mengatakan kecewa pada mereka.

Saya bos dan selalu benar
Tak seorang pun yang ingin merasa mereka bukan bagian dari tim. Tidak ada yang suka bekerja dalam tim di mana pendapat dan saran anggota tidak didengarkan. Karyawan tentu akan menyukai bos yang menghargai saran yang diberikan.

Saya telah bekerja keras untuk ini
Sebagai bos, Anda harus mengakui juga karyawan juga bekerja keras. Bersikaplah terbuka dan berikan apresiasi atas kerja keras yang telah dilakukan oleh karyawan.

Kamu tidak bisa pergi liburan lagi
Kesehatan mental merupakan hal penting untuk dijaga. Jangan membuat karyawan merasa bersalah tentang waktu yang diambil untuk ketenangan diri. Sebaliknya, Anda harus mendukung mereka untuk memiliki keseimbangan kehidupan kerja yang baik.

Kerja bagus hari ini
Daripada mengatakan hal-hal tersebut, ada baiknya memberikan pujian padanya. Sebagai bos, Anda sebenarnya dapat menghargai mereka karena melakukan apa yang dilakukan dengan benar. Ungkapkan apresiasi dengan spesifik tentang apa yang mereka kerjakan dengan baik. Hal ini membuat karyawan merasa Anda memperhatikan pekerjaan yang telah mereka lakukan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus