Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Penis Sering Berdiri saat Pagi Hari? Ini Penyebabnya

Beberapa pria mengeluhkan penis yang berdiri ketika pagi hari. Berikut adalah penyebabnya.

13 Juli 2021 | 19.21 WIB

Ilustrasi disfungsi ereksi. Shutterstock
Perbesar
Ilustrasi disfungsi ereksi. Shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta – Sebagian besar pria sering kali mengeluhkan penis mereka yang ereksi pada pagi hari. Padahal, hal tersebut merupakan hal yang umum terjadi pada pria. Dilansir dari Healthline, fenomena ereksi pagi atau morning wood merupakan pertanda bahwa peredaran darah di sekitar penis berfungsi secara normal.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Meskipun demikian, penyebab terjadinya morning wood masih sering dipertanyakan. Beberapa orang menganggap bahwa morning wood disebabkan oleh stimulus seksual seperti ereksi biasa. Namun, mengutip dari Medical News Today, morning wood diakibatkan oleh siklus tidur tertentu, yang dikombinasikan dengan peredaran darah dan saraf yang sehat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Secara spesifik, penyebab morning wood bermacam-macam. Beberapa ahli kesehatan masih belum mampu memberi jawaban secara pasti mengenai penyebab morning wood. Namun, beberapa hal dapat disebut sebagai penyebab dari morning wood. Dilansir dari Healthline, berikut adalah beberapa hal penyebab morning wood:

Pergeseran hormon

Kadar hormon testosteron pada laki-laki berada pada puncaknya saat pagi hari. Hormon testosteron, lebih tepatnya, berada pada level yang paling tinggi setelah fase rapid eye movement, salah satu tahapan yang terjadi saat tidur. Tingginya kadar hormon testosteron membuat ereksi terjadi meskipun tidak ada stimulus seksual. Kadar hormon testosteron semakin menurun bersamaan dengan semakin banyaknya usia seseorang. Oleh karenanya, frekuensi morning wood cenderung rendah ketika usia tua.

Relaksasi otak

Ketika terjaga, tubuh akan mengaktifkan hormon yang mencegah terjadinya ereksi. Hormon tersebut akan dilepaskan ketika tubuh tertidur. Hal ini membuat ereksi bisa terjadi ketika tertidur.

Stimulasi fisik

Stimulasi fisik juga berperan dalam terjadinya morning wood. Sekalipun tengah tertidur, tubuh masih mengenali stimulasi fisik yang diterimanya. Hal ini umum terjadi apabila tidur bersama pasangan. Gesekan yang terjadi dengan pasangan membuat penis ereksi. Hal ini semakin mungkin terjadi dengan dilepaskannya hormon pencegah ereksi ketika tidur.

Selain tiga hal tersebut, ada beberapa asumsi mengenai terjadinya morning wood. Salah satunya adalah tindakan menahan kencing ketika tidur. Dilansir dari Healthline, menahan kencing bukanlah penyebab terjadinya ereksi pagi.

Ereksi yang terjadi ketika pagi hari biasanya tidak berlangsung terlalu lama. Umumnya, ereksi pagi hanya terjadi sekitar 30 menit. Apabila ereksi terjadi selama lebih dari empat jam, kunjungan ke dokter mungkin diperlukan. Sebab, bisa jadi hal tersebut merupakan gejala kelainan penis, priapism.

BANGKIT ADHI WIGUNA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus