Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Sambut Libur Panjang Idul Fitri, Danamon Lakukan Penyesuaian Jadwal Operasional

PT Bank Danamon Indonesia Tbk. mengumumkan jadwal operasional kantor cabang dan layanan periode libur Idul Fitri.

27 Maret 2024 | 17.51 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Logo Kookmin Bank dan Bank Danamon. wikipedia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -PT Bank Danamon Indonesia Tbk. mengumumkan jadwal operasional kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan nasabah menjelang periode libur Idul Fitri 2024. Danamon menyediakan layanan dan fasilitas perbankan selama periode liburan melalui aplikasi mobile banking-nya, yakni D-Bank PRO.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Danamon melihat bahwa dalam momen Idul Fitri, masyarakat biasanya memberikan hadiah berupa barang maupun uang kertas baru sebagai THR. Baik tradisi mudik, pemberian THR, serta peningkatan konsumsi menjelang Hari Raya membuat masyarakat butuh layanan perbankan yang lancar dan siap siaga.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Penyesuaian jadwal operasional cabang ini merupakan bukti komitmen Danamon untuk memastikan kenyamanan nasabah yang ingin bertransaksi di cabang Danamon selama periode libur dan cuti bersama Idul Fitri 2024," kata Branch Network Head PT Bank Danamon, Eka Dinata dalam keterangan resmi pada Rabu, 27 Maret 2024.

Guna menjawab kebutuhan tersebut, Danamon mengumumkan jadwal operasional kantor-kantor cabang selama libur Hari Raya Idul Fitri 2024 sebagai berikut:

6 – 7 April 2024: Cabang weekend banking beroperasi.

8 April 2024 : 46 kantor cabang beroperasi.

9 – 12 April 2024: Seluruh kantor cabang Danamon tidak beroperasi.

13 – 14 April 2024 : Cabang weekend banking beroperasi.

15 April 2024 : Seluruh kantor cabang Danamon tidak beroperasi.

Danamon menyediakan layanan pembukaan serta penutupan rekening tabungan atau giro, pembukaan/pencairan rekening deposito, setor dan tarik tunai. Kemudian, pemindahbukuan khusus mata uang rupiah, penerimaan warkat, setoran Post-Dated Check, Safe Deposit Box untuk cabang, hingga setoran pajak.

Tak hanya penyesuaian jadwal operasional cabang, Danamon juga membuka layanan penukaran uang dengan denominasi yang lebih kecil di seluruh cabang. Ditambah lagi dengan layanan tambahan mobile branch di Istora Senayan, Jakarta mulai tanggal 28 hingga 31 Maret 2024 pukul 09.00 hingga 15.00 WIB. 

Danamon menyediakan layanan penukaran uang untuk maksimal 300 nasabah per hari. Setiap nasabah dapat menukarkan uang hingga Rp 4 juta.

Melalui aplikasi D-Bank PRO, nasabah juga dapat membeli tiket mudik, membayar zakat, dan membagikan THR keluarga melalui fitur transfer dan virtual account. 

"Dengan memastikan bahwa nasabah memiliki akses ke layanan perbankan esensial selama periode perayaan ini, Danamon terus mempertahankan reputasinya sebagai organisasi yang berorientasi pada nasabah,” kata Eka.



Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus