Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Alquran merupakan kitab suci pedoman umat Islam, di dalamnya juga membahas mengenai tumbuhan dan buah-buahan yang bermanfaat bagi manusia. Dilansir dari berbagai sumber, inilah 6 buah yang disebut dalam Alquran beserta kandungan dan manfaatnya:
1. Anggur
Dilansir dari World Applied Sciences Journal, anggur disebut sebanyak 14 kali dalam Alquran, salahsatunya di surat An Nahl. Rasulullah sangat menyukai buah anggur yang dikeringkan dan direndam dalam air putih, anggur kaya akan flavonoid dan procyanidin. Buah ini dgunakan untuk pengobatan diare, varises, peradangan, hepatitis, dan penangkal radikal bebas.
2. Pisang
Buah pisang disebut dalam surat Al Waqiah. Dilansir dari pertanian.jogjakota.go.id, pisang kaya akan mineral terutama zat besi untuk membentuk hemoglobin sehingga baik dikonsumsi oleh penderita anemia. Terdapat kandungan kalium yang mengatur tekanan darah, berbagai vitamin, dan serat yang baik. Uniknya, masing-masing warna kulit pisang memberikan manfaat yang berbeda pula.
3. Buah Tin
Tak hanya disebut dalam ayat, buah tin disebut Allah SWT sebagai nama surat. Tepatnya surah At-Tiin. Ihwal kandungannya, terdapat vitamin A, B, C, mineral seperti magnesium, kalium, tembaga, dan zat besi. Buah tin tidak mengandung lemak, menekan gula darah, dan cocok dikonsumsi untuk program diet sehat.
4. Kurma
Dilansir dari iainkudus.ac.id, kurma dalam kondisi belum matang, buahnya dijadikan sebagai obat flu serta batu ginjal, sedangkan saat matang berfungsi sebagai pelancar urin dan pemulih pasca persalinan. Kurma mengandung potassium, fosfor, kalsium, magnesium, vitamin, dan protenin.
5. Zaitun
Dilansir dari mesjidui.ui.ac.id, zaitun disebut dalam surat At Tin, buahnya memiliki asam lemak tak jenuh dan jenuh antara lain, omega-9, omega-6, asam palmitrat, asam stearat. Kandungan tersebut mampu menurunkan risiko jantung, melawan kanker, diabetes, nyeri sendi, serta pelembab wajah.
6. Delima
Berdasarkan laman kominfo.jatimprov.go.id, delima memiliki biji khas yang menyala dan banyak kadar airnya. Kandungannya kaya akan vitamin dan mineral, antioksida, serta serat. Dalam suatu penelitian menyebutkan bahwasannya senyawa aktif bernama ellagic acid pada buah delima mampu mempercepat pemulihan luka.
Pilihan Editor: Negara-negara Penghasil Semangka Terbanyak di Dunia
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini