Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Gaya Elegan Kate Middleton Mengenakan Blazer Biru saat Kunjungan ke Karibia

Kate Middleton memilih setelen warna royal blue untuk menghormati bendera Belize.

20 Maret 2022 | 09.31 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Kate Middleton dan Pangeran William tiba di Belize sebagai bagian dari kunjungan ke Karibia pada Sabtu, 19 Maret 2022 (Instagram/@dukeandduchessofcambridge)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kate Middleton dan Pangeran William tiba di Belize untuk menjalankan tugas resmi Kerajaan Inggris selama satu pekan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Turun dari pesawat Royal Air Force pada Sabtu, 19 Maret 2022, Kate tampak elegan mengenakan setelan blazer dan rok midi dari bahan brokat lace dari desainer Jenny Packham. Dia memilih warna royal blue untuk menghormati bendera Belize. Dia melengkapi penampilannya dengan sepasang stiletto biru dan clutch yang serasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Duchess of Cambridge menata rambutnya dengan gaya setengah updo yang chic dan memilih tampilan riasan alami. Untuk perhiasan, ibu tiga anak itu mengenakan cincin pertunangan safir, sepasang anting safir, dan kalung yang serasi.

Sementara Pangeran William tampak sangat necis mengenakan setelan abu-abu muda yang dilengkapi dengan dasi hitam.

Setelah mengunjungi Belize, Kate dan William akan melakukan perjalanan ke Jamaika, dan Bahama sebagai bagian dari tur kerajaan Karibia mereka.

Penggemar mengomentari pakaian bergaya Kate di media sosial. "Setelan rok renda biru Kate (atau gaun?) sangat cantik!" kata pemilik akun @KateMiddstyle. Akun penggemar kerajaan @loveforcambridgd berkata: "Suka sekali pilihan warnanya untuk menghormati negara tuan rumah."

"Duchess of Cambridge itu cantik. Sepertinya dia mengenakan gaun biru yang dia kenakan ke Kanada beberapa tahun yang lalu,” kata pemilik akun @CiciTee.

Penggemar kerajaan @melissakenneylimhp berkata, "Ya ampun ... gaun itu. Dia menakjubkan dengan warna itu.” Akun @dayannemorato menambahkan, "Rendanya benar-benar indah! WOW"

Untuk hari pertama tur kerajaan Karibia, Duke dan Duchess of Cambridge telah merencanakan untuk mengunjungi perkebunan kakao di desa Indian Creek, tapi kunjungan itu telah dibatalkan karena warga melakukan aksi menentang perjalanan kerajaan ke daerah tersebut.

Setelah kedatangan mereka, Duke dan Duchess of Cambridge bertemu dengan Perdana Menteri Belize Johnny Briceno dan istrinya.

Kate Middleton dan Pangeran William juga akan menghadiri acara Angkatan Pertahanan Jamaika dan merayakan warisan Bob Marley dan musisi Jamaika lainnya bersama beberapa bintang masa depan.

EXPRESS.CO.UK | HELLO! MAGAZINE

Baca juga: Kate Middleton Bergaya Militer Pakai Mantel Hijau di Hari St. Patrick

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus