Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Manfaat Labu Siam yang Perlu Anda Tahu

Labu siam mengandung banyak nutrisi dan senyawa antioksidan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Berikut manfaatnya.

8 Januari 2023 | 14.57 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi labu siam (Wiki)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Labu siam adalah salah satu sayuran berbentuk buah, berwarna hijau kekuningan, mengandung banyak air, dan dapat dikonsumsi dalam bentuk sayur atau direbus. Buah bernama ilmiah Sechium edule ini termasuk jenis labu dari kelompok Cucurbitaceae. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Labu siam mengandung banyak nutrisi dan senyawa antioksidan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Berikut hal sehat dalam sebuah labu siam ukuran sedang atau sekitar 100 gram menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA). 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

-Kalori 19
-Lemak total 0,1 gram 
-Kolesterol 0
-Sodium 2 mg
-Potasium 125 mg
-Karbohidrat total 4,5 gr
-Protein 0,8 gr

Berikut manfaat labu siam, dilansir dari Healthline.

Kaya antioksidan 
Labu siam disebut kaya kandungan antioksidan, yakni senyawa dalam berbagai makanan yang dapat melindungi dari kerusakan sel, mengurangi peradangan, dan menurunkan stres dalam tubuh. Labu siam menyediakan antioksidan kuersetin, mirisetin, morin, dan kaempferol.  Penelitian menunjukkan mirisetin memiliki sifat antikanker, antidiabetes, dan anti-inflamasi yang kuat. Selain itu, labu siam merupakan sumber vitamin C yang sangat baik dan berfungsi sebagai antioksidan dalam tubuh. 

Meningkatkan kesehatan jantung 
Labu siam dapat mengurangi beberapa faktor risiko penyakit jantung, seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan aliran darah yang buruk. Penelitian pada hewan dan laboratorium menunjukkan senyawa dalam labu siam dapat membantu mengendurkan pembuluh darah sehingga meningkatkan aliran darah dan menurunkan tekanan darah. Mirisetin juga telah terbukti mampu menurunkan kolesterol dalam beberapa penelitian pada hewan. Labu siam juga sumber serat yang baik. Asupan makanan kaya serat seperti labu siam dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung. 

Mengontrol gula darah 
Labu siam rendah karbohidrat total dan tinggi serat larut sehingga dapat membantu mengatur kadar gula darah. Serat larut mampu memperlambat pencernaan dan penyerapan karbohidrat, yang mengurangi gula darah setelah makan. Labu siam juga dapat meningkatkan kontrol gula darah dengan mempengaruhi kerja insulin. Penelitian menunjukkan senyawa tanaman unik dalam labu siam dapat berperan dalam meningkatkan sensitivitas terhadap insulin dengan mengurangi aktivitas enzim yang terkait dengan kontrol gula darah yang buruk dan diabetes tipe 2. 

Baik buat kehamilan yang sehat 
Folat atau vitamin B9 sangat penting untuk ibu hamil atau berencana untuk hamil. Selama awal kehamilan, folat diperlukan untuk perkembangan otak janin dan sumsum tulang belakang yang tepat. Cukup asupan folat juga dapat berperan dalam mencegah kelahiran prematur. Labu siam adalah sumber folat yang sangat baik, menyediakan lebih dari 40 persen kebutuhan harian dalam sebuah labu. 

Efek antikanker 
Banyak makan buah dan sayur dikaitkan dengan penurunan risiko berbagai jenis kanker, termasuk kanker saluran pencernaan. Studi laboratorium mencatat senyawa tertentu dalam labu siam dapat memperlambat pertumbuhan dan perkembangan beberapa sel kanker, seperti kanker serviks dan leukemia. Meskipun hasil penelitian ini cukup menjanjikan, bukti saat ini tidak cukup kuat untuk menunjukkan labu siam memiliki efek melawan kanker pada manusia.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus