Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Ramadan, Novotel Sajikan 60 Menu Cita Rasa Timur Tengah

Bulan Suci Ramadan sebentar lagi tiba, ada 60 macam menu yang bakal disajikan selama satu bulan Ramadan di Novotel Hotel dan Resort Tangerang.

8 Mei 2018 | 19.05 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Novotel Hotel dan Resorts meluncurkan 60 menu makanan bercitarasa khas Timur Tengah di bulan Suci Ramadhan, Selasa, 8 Mei 2018, FOTO AYU CIPTA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Tangerang - Bulan Suci Ramadan sebentar lagi tiba, momen spesial itu pun disambut hangat oleh Novotel Hotel dan Resort Tangerang dengan menyuguhkan menu-menu spesial ramadan dengan cita rasa khas Timur Tengah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kepala Chef Novotel Teguh Pribadi mengatakan ada 60 macam menu yang bakal disajikan selama satu bulan Ramadan.

Baca: Ramadan Jazz Festival Kembali Digelar, Cek Rangkaian Acaranya

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Setiap hari ada 40 menu makanan dari pembuka, menu utama dan hidangan penutup. Kami mengganti menu setiap sepekan sekali,"kata Chef Teguh, pada acara launching makanan cita rasa Timur Tengah di bulan Suci Ramadan, Selasa, 8 Mei 2018.

Apa saja menu spesial ala negeri padang pasir itu. Sebut saja shawarma. Shawarma ini seperti kebab dari daging ayam, sapi atau kambing. Ada lagi menu andalan yakni nasi kebuli daging kambing, falafel, tabbouleh dan hummus.
Nasi Kebuli, Novotel Hotel dan Resorts meluncurkan 60 menu makanan bercitarasa khas Timur Tengah di bulan Suci Ramadhan, Selasa, 8 Mei 2018, FOTO AYU CIPTA

Hummus ini adalah hidangan khas semacam saus cocol terbuat dari chickpeas, tahini dan minyak zaitun. Selain hummus ada juga cocolan bernama tzatziki. Apa itu? Saus cocol ini terbuat dari saus yogurt-mentimun Yunani.

"Tzatziki ini bisa disajikan sebagai makanan pembuka atau saus untuk makanan seperti falafel atau lamb kofta,"kata Chef Teguh.

Anda perlu tahu terdiri apa saja bahan baku falafel, terbuat dari kacang Arab yang digiling dibuat bola-bola lalu digoreng, mirip perkedel bentuknya, dan ditaburi wijen. Makanan pembuka puasa ini bisa dicocol dengan hummus atau tzatziki.
Falafel, Novotel Hotel dan Resorts meluncurkan 60 menu makanan bercitarasa khas Timur Tengah di bulan Suci Ramadhan, Selasa, 8 Mei 2018, FOTO AYU CIPTA

Chef Teguh mengatakan kenapa tahun ini dipilih menu Timur Tengah, karena sebelumnya hidangan buka puasa sudah akrab dengan sajian khas Indonesia, Asia atau Western.

General Manager Novotel Tangerang Windiarto mengatakan hidangan khas Timur Tengah akan memanjakan lidah pengunjung. Menurut Windiarto, 90 persen tamu menginap di hotel ini beragam asalnya, dari Indonesia, Asia bahkan Eropa.

"Oleh karenanya kami ingin memberikan kenyamanan menikmati keragaman kuliner, dari Nusantara, Asia, Eropa hingga Timur Tengah agar membuat mereka bernostalgia dengan tempat asal," kata Windiarto di acara launching makanan cita rasa Timur Tengah di bulan Suci Ramadan ini.

Ayu Cipta

Ayu Cipta

Bergabung dengan Tempo sejak 2001, Ayu Cipta bertugas di wilayah Tangerang dan sekitarnya. Lulusan Sastra Indonesia dari Universitas Diponegoro ini juga menulis dan mementaskan pembacaan puisi. Sejumlah puisinya dibukukan dalam antologi bersama penyair Indonesia "Puisi Menolak Korupsi" dan "Peradaban Baru Corona 99 Puisi Wartawan Penyair Indonesia".

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus