Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

Tips Memulai Gaya Hidup Sehat ala Mister World Indonesia 2019

Buat yang ingin mulai gaya hidup sehat, simak tips dari Mister World Indonesia 2019 berikut.

18 Desember 2019 | 09.51 WIB

Pemenang The New L-Men of The Year 2019, Radityo ditemui saat peluncuran minuman Shake Protein di Pish & Posh by Bakerzin, Jakarta, Selasa, 17 Desember 2019. ANTARA
Perbesar
Pemenang The New L-Men of The Year 2019, Radityo ditemui saat peluncuran minuman Shake Protein di Pish & Posh by Bakerzin, Jakarta, Selasa, 17 Desember 2019. ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gaya hidup sehat mulai digemari oleh banyak orang, khususnya anak muda, sebab mereka bisa terbebas dari berbagai masalah kesehatan dan memiliki bentuk tubuh ideal. Sayangnya, tak sedikit yang merasa bingung tentang cara memulai menerapkan gaya hidup tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Agar tidak salah langkah, Mister World Indonesia 2019, Radityo Wahyu Senoputro, membagikan beberapa tips. Pertama, ia mengingatkan agar setiap orang memulai dengan memperhatikan asupan nutrisi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Harus dipastikan bahwa nutrisi tersebut bukan hanya berkualitas dan seimbang, tapi juga cukup untuk kebutuhan harian tubuh,” katanya saat dalam acara peluncuran protein shake di Jakarta pada Selasa, 17 Desember 2019.

Selain itu, berolahraga tak kalah penting sebab dalam mencapai gaya hidup sehat, Radityo mengatakan bahwa 70 persen dibentuk oleh makanan dan 30 persen lain berdasarkan olahraga. Untuk olahraga, ia menyarankan untuk mengikuti imbauan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

“Kalau dari WHO, seminggu harus olahraga 150 menit. Artinya satu hari kalau weekdays sekitar 30 menit,” ungkapnya.

Melakukan aktivitas fisik juga disarankan Radityo. Ia mengatakan bahwa ada perbedaan antara olahraga dan aktivitas fisik. Olahraga sendiri berbicara tentang gerakan seperti bermain bola hingga angkat beban. Sedangkan aktivitas fisik meliputi naik tangga dan berjalan kaki.

“Kita tidak boleh malas melakukan aktivitas fisik. Harus banyak gerak dengan memilih mengeluarkan sedikit tenaga daripada menggunakan kemudahan transportasi online,” jelasnya.

Terakhir, mengontrol stres sebab pola hidup sehat tidak hanya tentang asupan makanan dan olahraga, namun juga kesehatan mental. Berbagai cara untuk mengendalikan stres menurut Radityo bisa didapat dengan melakukan hobi dan aktivitas yang menjadi distraksi.

“Pikirkan hal yang baik-baik saja untuk management stres dan relaksasi,” tuturnya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus