Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Adi Adrian, penata rias sejumlah artis ternama, seperti Raisa dan Agnez Mo, menuturkan kalau penggunaan lensa kontak dapat menyempurnakan riasan wajah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Namun, Adi menggarisbawahi, memadukan lensa kontak dengan riasan wajah tidak bisa dilakukan secara asal juga. Berikut kiatnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca juga:
Kiat Memilih Lensa Kontak yang Sesuai dengan Kulit dan Rias Mata
Pentingnya Lensa Kontak Tetap Higienis, Terhindar dari Infeksi
#Bedakan warna pemulas mata dan lensa kontak
Kebanyakan wanita yang menggunakan lensa kontak ingin menonjolkan pesona matanya. Untuk itu, menurut penata rias seleb Hollywood, Scott Barnes, sebaiknya jangan mengaplikasikan warna eyeshadow yang sama dengan warna lensa kontak.
“Misalnya, jika Anda menggunakan lensa kontak berwarna netral, cobalah padukan dengan riasan mata yang sedikit berani, seperti eyeshadow ungu tua,” ujar Barnes.
Warna ungu tua menurutnya masih terbilang aman, tidak akan terlihat berlebihan dengan paduan lensa kontak yang natural.
Artikel lain:
Rambu Pakai Lensa Kontak Bagi Pemula
Benarkah Lensa Kontak Harian Lebih Praktis? Ini Jawabannya
#Bubuhkan riasan mata dengan lembut
Terlepas dari memadukan lensa kontak dengan riasan wajah, masih ada beberapa wanita yang suka bingung. Yang benar memasang lensa kontak dulu baru merias wajah atau sebaliknya?
Adi menyarankan lebih baik memasang lensa kontak sebelum berias. Pertimbangannya keadaan tangan masih bersih, belum terpapar debu atau serbuk riasan sehingga menghindari iritasi.
“Membuat riasan mata setelah lensa kontak terpasang itu aman asal menyapukan riasannya benar. Mata itu area sensitif jadi sebaiknya sapukan riasan mata seperti eyeshadow dengan lembut dan hati-hati. Perlahan-lahan dari ujung kelopak mata paling luar hingga ke dalam. Penggunaan eyeliner juga harus hati-hati. Jangan sampai mengenai bagian mata ataupun lensa kontaknya karena selain wajah secara keseluruhan akan terlihat kotor, juga membuat mata menjadi tidak nyaman” sarannya.