Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Musisi dan penyanyi, Rizky Febian belakangan dikabarkan dekat dengan penyanyi Mahalini Raharja. Putra sulung komedian Sule itu tak malu lagi mengungkap kedekatannya dengan jebolan Indonesian Idol musim kesepuluh ini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Rizky mengungkapkan kedekatannya dengan Mahalini saat berbincang dengan Ashanty. Namun, kedekatan yang terjalin di antara keduanya masih sebatas teman kerja sesama musisi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Iya kita deket bunda, kita sering sharing-sharing lagu. Kemarin aku bikin satu lagu terus dia coba bantuin buat cariin liriknya. Ya dekat, alhamdulillah. Baik banget anaknya,” kata Rizky Febian dikutip dari kanal YouTube NGOBROL ASIX, Kamis, 20 Januari 2022.
Kakak Putri Delina ini membeberkan awal mula dekat. Ia mengenal Mahalini dari Ziva Magnolya, yang menjadi rekan Mahalini sesama kontestan Indonesian Idol. “Sebenarnya berawal dari didekat-dekatkan sama Ziva,” ujarnya.
tampil di videotron Times Square, New York, Amerika Serikat. Foto Instagram/@mahaliniraharja.
Sejak itu, Rizky Febian maupun Mahalini Raharja sama-sama nyaman satu sama lain dan menjadi lebih dekat. “Aku sama Mahalini tuh sering curhat juga ngobrolin ini itu. Kalau sama yang ini berawal dari sama-sama nyaman.”
Ashanty pun menanyakan tanggapan Sule lantaran keduanya berbeda keyakinan, Rizky Islam adapun Mahalini Hindu. “Santai kalau ayah. Karena ayah tuh bilang, ‘Kamu yang menjalani, kamu yang bisa memilah dan memilih, kamu juga yang merasakan',” tuturnya.
Tapi, ia mengaku tak bisa memberikan tanggapan lebih jauh soal kemungkinan ke depan dengan Mahalini. Dia tidak menjawab dengan gamblang apakah sudah berpacaran atau tidak. “Aku nggak mau munafik. Cuma akhirnya aku berpikir untuk ke tahap itu (nikah) jalani dulu yang ada. Maksudnya deket saja dulu, kalau ke tahap itu kita nggak pernah tahu."
Kedekatan ini tercermin di berbagai unggahan mereka di Instagram. Baik Mahalini Raharja maupun Rizky Febian terlihat amat bucin. Banyak unggahan Mahalini yang disukai dan dikomentari Rizky, begitu juga sebaliknya. Mereka juga terlihat saling memberikan dukungan, misalnya jika salah satunya tengah merilis lagu baru.
ANDINI SABRINA
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.