Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Aktor Jepang Haruma Miura Tewas Gantung Diri di Apartemennya

Departemen Kepolisian Metropolitan Tokyo menemukan sebuah surat yang dipercaya sebagai surat terakhir yang ditulis oleh Haruma Miura.

18 Juli 2020 | 16.39 WIB

Aktor Jepang Haruma Miura. (Instagram - @haruma_miura_info)
Perbesar
Aktor Jepang Haruma Miura. (Instagram - @haruma_miura_info)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Jepang Haruma Miura meninggaldiduga bunuh diri diapartemennya di Minato-ku, Tokyo, Sabtu, 18 Juli 2020. Tubuh lelaki 30 tahun itu ditemukan dalam kondisi tergantung pada pukul 13.00 waktu setempat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Departemen Kepolisian Metropolitan Tokyo menemukan sebuah surat yang dipercaya sebagai surat terakhir yang ditulis oleh Haruma Miura. Dikutip dari NHK, menurut orang-orang yang terlibat dalam penyelidikan, sebuah catatan bunuh diri ditemukan di dalam ruangan. Polisi sedang menyelidiki detail dari situasi tersebut, dengan asumsi bahwa itu adalah upaya bunuh diri.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Haruma Miura yang seharusnya bekerja hari ini dipertanyakan keberadaannya oleh staf karena tak kunjung datang. Manajer kantornya kemudian mencoba menjemput sang aktor di apartemennya, namun ia menemukan Miura gantung diri.

Manajer kemudian menelepon 110 (nomor darurat Jepang untuk penemuan kecelakaan) dan Miura segera dilarikan ke rumah sakit. Namun, nyawanya tak tertolong.

Haruma Miura merupakan aktor yang berasal dari prefektur Ibaraki. Ia dikenal melalui sejumlah film seperti Kimi ni Todoke, KoizoraGintama, dan Attack on Titan. Haruma Miura juga meniti karir sebagai penyanyi solo. Aktor Jepang Haruma Miura. (Instagram - @haruma_miura_info)

Haruma Miura memulai debut aktingnya sebagai seorang anak di serial televisi NHK Aguri pada 1997. Ia lalu membintangi sejumlah film dan drama TV lainnya di tahun-tahun berikutnya.

Film Koizora (2007) membuatnya memenangkan Academy Awards Jepang untuk Aktor Pendatang Baru Terbaik. Ia kembali memenangi Academy Awards Jepang sebagai Aktor Pendukung Terbaik lewat aktingnya di film Eien no 0 (2013).

Haruma Miura juga tampil sebagai pembawa acara untuk program variety NHK Sekai wa Hoshii Mono ni Afureteru, yang saat ini sedang disiarkan.

Haruma Miura dijadwalkan tampil untuk drama spesial Taiyouko yang dijadwalkan akan disiarkan di NHK bulan depan, dan menghadiri konferensi pers di NHK Hiroshima Broadcasting Station pada 8 Agustus.

Jangan remehkan depresi. Untuk bantuan krisis kejiwaan atau tindak pencegahan bunuh diri di Indonesia, bisa menghubungi : Yayasan Pulih (021) 78842580

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus