Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Taumatawhakatangihangakoauauotamateaturipukakapiki-Maungahoronukupokaiwhenuakitnatahu merupakan nama tempat terpanjang di dunia menurut Guinness Book of World Records. Nama bukit yang berada di dekat Porangahau, Selandia Baru itu terdiri atas 85 huruf dan tanda baca. Pelancong yang ingin berkunjung ke Bukit Taumata, melewati arah selatan dari Waipukurau sekitar 55 kilometer, kemudian menuju arah ke Wimbledon Road.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mengutip Atlas Obscura, nama bukit itu menggunakan Bahasa Maori yang berarti, puncak di mana Tamatea, pria yang lututnya besar, penggerak, pendaki gunung, penjelajah daratan yang memainkan seruling untuk yang terkasih. Penduduk setempat menyebutnya Bukit Taumata.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Penamaan wilayah ini diambil dari nama seorang penjelajah legendaris yang telah melintasi daratan Selandia Baru bernama Tamatea. Orang Maori menamai seperti itu, untuk menghormati perjalanan Tamatea, maka ungkapan itu digunakan untuk penamaan.
Mengutip situs web New Zealand, saat perjalanan ke Porangahau, Tamatea terlibat pertarungan yang mengakibatkan saudaranya terbunuh. Tamatea sangat berduka kehilangan saudaranya. Ia memutuskan untuk tinggal di tempat pertempuran selama beberapa hari. Tamatea selalu duduk di atas bukit sambil memainkan alat musik koauau atau seruling Maori.
WILDA HASANAH