Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Dira Sugandi Dipuji Donghae Super Junior, Tantri Kotak: Keren

Tantri Kotak ikut bangga karena pujian Donghae Super Junior kepada Dira Sugandi viral ke mana-mana.

5 September 2018 | 16.27 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Tantri Kotak. instagram.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu penyanyi jazz Indonesia, Dira Sugandi, mengunggah pesan mengejutkan dari personel Super Junior, Lee Donghae. Lewat Instagram Stories-nya, Dira Sugandi memajang pesan pujian yang dikirim Donghae Super Junior kepadanya lewat direct message Instagram.

Vokalis band Kotak, Tantri Syalindri Ichlasari, ikut mengomentari pujian dari Donghae itu. Menurut Tantri, Dira sangat keren karena mendapat pesan dari Super Junior.

Pasalnya, semenjak tangkapan layar pesan Lee Donghae viral, nama Dira Sugandi dan Indonesia langsung viral di mana-mana, khususnya di kalangan fan internasional Super Junior.

"Jadi mata dunia akhirnya melihat bahwa Indonesia juga punya kualitas tinggi," ujar Tantri saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa, 4 September 2018.

Seperti diketahui, Lee Donghae memuji penampilan memukau Dira Sugandi saat membawakan lagu Unbeatable dalam acara penutupan Asian Games 2018 pada Minggu malam, 2 September. Pelantun Sorry Sorry ini menilai aksi Dira Sugandi di atas panggung sangat luar biasa.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dira Sugandi dan Siwon Super Junior. Instagram

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Hai, aku Dong Hae Lee Super Junior! Aku sangat menyukai lagumu. Penampilan panggungmu benar-benar luar biasa dan menginspirasiku," demikian ditulis Donghae melalui DM menggunakan bahasa Inggris kepada Dira Sugandi.

Terlepas dari itu, dalam unggahan terbaru, Dira Sugandi juga membagikan foto bersama personel Super Junior lain, Choi Siwon. Di situ, perempuan 39 tahun ini sempat mengungkap kepribadian asli boyband besutan SM Entertainment itu.

Baca: Donghae Super Junior Puji Dira Sugandi Lewat DM Instagram

"Sejujurnya, aku menjamin mereka (Super Junior) orang-orang yang tulus dan baik hati," tulis Dira Sugandi.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus