Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Hamil Anak Kembar, Anisa Rahma Cerita Kotak Perjuangannya Demi Mendapatkan Anak

Selama hampir empat tahun menjalani rumah tangga dengan Anandito Dwis, Anisa Rahma akhirnya bisa mengunggah foto bersama test pack.

19 Mei 2022 | 13.40 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Annisa Rahma mengumumkan tengah hamil. Foto: Instagram Annisa Rahma.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi, Anisa Rahma dan suaminya, Anandito Dwi sudah mengumumkan kehamilan anak pertama dan kedua mereka, dua hari lalu. Ya, di rahim mantan anggota Cherrybelle ini tengah tumbuh dua janin yang berarti ia hamil anak kembar setelah empat tahun menanti. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sejak usia pernikahan memasuki sembilan bulan, pasangan penyanyi dan musisi ini sudah divonis bakal sulit memiliki anak secara medis. Keduanya terus berikhtiar, salah satunya dengan mengikuti bayi tabung. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"2019 pertama kali memulai bayi tabung...2022 embrio transfer kami yang ke 4x nya akhirnya membuahkan hasil...Allah adalah sebaik-baiknya perencana..Allah lah yang paling tau kapan waktu yang tepat...Karena Allah telah menyiapkan Skenario Terindah untuk hamba-Nya...," tulis Anisa dalam unggahan video bersama suaminya, di akun Instagram mereka, dua hari lalu. Video itu memperlihatkan, dokter akan menanamkan benih ke dalam rahim Anisa. 

Yang membahagiakan Anisa, selama hampir empat tahun menjalani rumah tangga dengan Anandito Dwis, ia akhirnya bisa mengunggah foto bersama suami dengan menunjukkan test pack yang memperlihatkan kehamilamnya. Ia, seperti halnya para pejuang dua garis lainnya, tentu sedih melihat orang lain mengunggah kebahagiaan dengan unggahan bersama tes kehamilan. 

Anisa Rahma dan suaminya, Anandito Dwi/Foto: Instagram/Anisa Rahma

Tak ingin menyia-nyiakan waktu, Anisa dan Anandito mengunggah foto bersama dengan tes kehamilan tersebut. "Kesampean jg foto sm testpack," tulisnya. Suaminya pun menggoda sang istri dari unggahan itu. "Foto gini request ibunya apa bayinya ya," tulisnya. 

Tiga jam lalu, Anisa dan suaminya kembali mengunggah video bersama dokter yang membantu mereka melakukan bayi tabung. Anisa membawa kotak perjuangan berisi catatan perjuangannya mengkonsumsi berbagai obat dan embrio agar bisa hamil selama melakukan program bayi tabung. 

Tapi di video itu, kotak perjuangan itu sudah berisi foto USGH yang memperlihatkan di rahimnya tumbuh janin anak kembar. "Ngelihat kotak ini jadi ingat udah berapa kali, berapa cara, berapa macam yang aku tempuh selama ini, aku tutup rapat-rapat semua hanya tersimpan di galeri ga ada yang aku share..semua biar ga jadi beban pikiran apalagi saat hasilnya belum berhasil takut banget buat kecewa dan sakit lagi.." tulisnya. 

"Embrio transfer terakhir malah ga sama sekali bilang siapapun, cuma aku sama suami yang tahu..biar semua dipasrahkan sesuai takdirnya oleh Allah...Akhirnya hari ini tiba aku bisa share..insyaAllah akan hadir di keluarga kami buah hati kami.. .," tulis Anisa Rahma dengan rasa haru yang besar. Segala macam perjuangan empat tahun memiliki anak, tak lama lagi akan tiba. Selamat dan semoga ibu serta bayinya terus sehat. 

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus