Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Harashta Haifa Zahra Jadi Miss Supranational 2024, Ridwan Kamil Beri Pesan ke Netizen Julid

Harashta Haifa Zahra menjadi Puteri Indonesia pertama yang menyabet gelar Miss Supranational. Ridwan Kamil berpesan ke netizen yang pernah menghujat.

7 Juli 2024 | 16.20 WIB

Puteri Indonesia 2024 Harashta Haifa Zahra terpilih sebagai Miss Supranational 2024. Foto: Instagram/@misssupranational
Perbesar
Puteri Indonesia 2024 Harashta Haifa Zahra terpilih sebagai Miss Supranational 2024. Foto: Instagram/@misssupranational

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Harashta Haifa Zahra berhasil terpilih menjadi Miss Supranational 2024. Puteri Indonesia 2024 asal Jawa Barat itu diumumkan sebagai pemenang dalam kontes kecantikan internasional yang digelar di Polandia pada Sabtu, 6 Juli 2024 waktu setempat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Harashta Haifa Zahra (20) dari Kota Bandung, Jawa Barat dinobatkan sebagai #misssupranational ke-15 pada akhir pertunjukan final langsung di #nowysacz #malopolska. Dia adalah mahasiswa Teknik Lingkungan dan dinobatkan sebagai @officialputeriindonesia pada 8 Maret," tulis akun Instagram resmi Miss Supranational.

Harashta Haifa Zahra Jadi Puteri Indonesia Pertama yang Raih Gelar Miss Supranational

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Harashta Haifa Zahra menjadi Puteri Indonesia pertama yang meraih gelar Miss Supranational. Dia terlihat tak kuasa menahan haru dan dengan sangat bangga membentangkan Bendera Merah Putih di atas panggung saat merayakan kemenangannya tersebut.

"Masih terasa tidak nyata dan saya tidak sabar untuk menjalankan tugas saya sebagai #misssupranational2024 yang baru. Ini akan menjadi tahun yang sangat istimewa dan hati saya dipenuhi dengan kebanggaan. Terima kasih kepada negara saya atas dukungan Anda. #Indonesia kita berhasil!. Aku cinta kalian!," kata Harashta Haifa Zahra yang kerap disapa Tata, dalam unggahan Instagram Miss Supranational.

Harashta Haifa Zahra membentangkan Bendera Merah Putih setelah terpilih sebagai Miss Supranational 2024. Foto: Instagram/@misssupranational

Perwakilan dari Yayasan Puteri Indonesia juga mengucapkan selamat kepada Harashta Haifa Zahra atas gelar barunya ini. "Selamat kepada Harashta Haifa Zahra yang telah menjadi Miss Supranational 2024! Kerja keras, bakat, dan dedikasi Anda benar-benar membuahkan hasil, dan Anda telah mengharumkan nama Indonesia. Kami merayakan pencapaian luar biasa Anda dan berharap dapat melihat semua hal menakjubkan yang akan Anda capai, @harashtata!" tulis akun Instagram Puteri Indonesia.

Ridwan Kamil Tulis Pesan untuk Netizen Julid

Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ikut memberikan selamat kepada Harashta Haifa Zahra. Namun sebelum itu, Ridwan Kamil memberikan pesan kepada netizen yang selama ini memberikan komentar negatif terhadap perempuan asal Bandung tersebut.

"DEAR NETIZEN JULID, Noh yang katanya @harashtata perwakilan Jawa Barat, menang Puteri Indonesia 2024, tidak objektif karena saya jadi salah satu jurinya, semalam ia JUARA DUNIA di forum @misssupranational di Polandia. Pertama kali untuk Indonesia," tulis Ridwan Kamil di Instagram pribadinya pada Ahad, 7 Juli 2024.

Saat Pemilihan Puteri Indonesia 2024 pada Maret lalu, Harashta Haifa Zahra sempat disebut sebagai 'anak titipan Ridwan Kamil' dan kemenangannya dianggap curang. Hal tersebut karena Ridwan Kamil sebagai salah satu jurinya. Ridwan Kamil dituduh tidak memberikan nilai secara netral.

"Saya memilihnya karena memang dia yang terbaik. 7 juri lainnya juga sama pemikirannya. Dan terbukti keputusan juri ini dibayar dengan keberhasilannya sebagai juara dunia," tulis Ridwan Kamil.

Menurutnya, kemenangan Harashta Haifa Zahra di ajang Miss Supranational 2024 ini sebagai balasan yang tepat untuk membungkam para haters. "Selamat Teh @harashtata, turut bangga. Gunakan the power of fame untuk mendorong kebaikan-kebaikan dan prestasi di generasimu," tulis Ridwan Kamil. "Kata-kata hari ini: 'Jawaban terbaik terhadap cibiran adalah menjawabnya dengan prestasi'."

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus