Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Jay Subiyakto menjadi penata panggung Konser 30 Tahun Gemilang, Anggun C. Sasmi. Jay menyatakan senang berkolaborasi dengan Anggun. Terlebih, dia menilai Anggun adalah seorang Diva yang tidak rewel.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Dia satu-satunya penyanyi yang go international tanpa banyak omong," kata Jay Subiyakto dalam konferensi pers di Hard Rock Cafe, Senin, 1 Juli 2019. "Saya mengawal Anggun untuk konsernya. Kami akan menampilkan salah satu penyanyi yang berhasil di dunia internasional."
Jay Subiyakto membuat panggung berbentuk diagonal untuk konser Anggun yang akan berlangsung di Tenis Indoor Senayan, Jakarta, pada Jumat, 5 Juli 2019, itu. "Yang capek Anggun karena blokingnya empat arah," kata dia.
Bukan tanpa alasan dia menerapkan bentuk panggung diagonal. Jay Subiyakto menjelaskan, panggung dengan banyak sisi akan membuat hasil pemetaan video atau video mapping lebih bagus dan memudahkan penonton melihat Anggun dari berbagai sudut.
Mengetahui bloking panggung yang cukup banyak, Anggun mengatakan menyerahkan semua urusan itu kepada ahlinya. Dia percaya, Jay Subiyakto telah memberikan karya terbaik dan tak ingin menginterupsi arahan yang sudah dibuat oleh rekannya itu.
Penyanyi Anggun C Sasmi berpose di sela memberikan keterangan konferensi pers di Hard Rock Cafe, Jakarta, Senin, 1 Juli 2019. Hasil dari penjualan tiket konser itu akan didonasikan untuk membantu pendidikan di daerah terdampak bencana, seperti Palu, Donggala, Lombok, dan berbagai daerah lainnya. TEMPO/Nurdiansah
"Panggungnya ditata sangat unik. Ada visualnya, saya bawa band dari Prancis, ada Iwa K, Rossa, Maudy Ayunda, dan Yura yang akan perform. Kami semua akan berbagi di atas panggung," tutur Anggun. Saat konser nanti, Anggun akan menyanyikan sekitar 20 lagu dan hanya meninggalkan panggung sebanyak dua kali, untuk berganti kostum.
Mengenai harga tiket, konser Anggun Gemilang ini dibanderol Rp 550 ribu untuk kategori Sumba, Lombok Rp 880 ribu, dan Donggala Rp 1,750 juta. Seluruh hasil penjualan tiket konser Anggun tersebut akan disumbangkan untuk membangun 100 sekolah yang terkena dampak bencana alam, seperti di Palu, Lombok, dan beberapa daerah lainnya.