Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Ki Joko Bodo Meninggal, Putrinya Benarkan dengan Unggahan Ini

Ki Joko Bodo yang mengaku sudah berhijrah dan meninggalkan dunia paranormal, meninggal tadi pagi dalam usia 57 tahun.

22 November 2022 | 12.33 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ki Joko Bodo. Tabloidbintang.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Peramal kondang, Ki Joko Bodo yang kini mengaku sudah bertobat meninggal dalam usia 57 tahun pada Selasa, 22 November 2022 pukul 9.57. Kabar kematian pria bernama asli Agus Yulianto itu beredar meluas di media sosial yang dibenarkan putrinya, Ayda Prasasti.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Telah berpulang ke rahmatullah Ki Joko Bodo, pada hari ini, Selasa tanggal 22 November 2022 sekitar jam 9.45. Mohon hadiah Fatihah dan doanya semoga almarhum husnul khotimah, diampunkan segala dosanya, dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran oleh Allah subhanu wata'ala. Amin," demikian bunyi pesan yang beredar di grup-grup WA. 

Unggahan Ayda Prasasti Memastikan Kabar Ayahnya Meninggal

Putrinya, Ayda Prasasti membuat unggahan di Instagram Storynya, setengah jam lalu. Ayda mengunggah foto depan rumahnya yang unik dan bendera kuning dipasang di atas tiang, sebagai konfirmasi atas kabar ayahnya sudah tiada. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada unggahan terakhir swafoto Ayda pun dipenuhi ungkapan duka cita dari netizen. "Turut berduka cita ya cantik. Semoga alm ayahanda husnul khotimah. Aaamiin," tulis @apikha***. "Baru kemarin fyp tentang rumahnya dibikin candi sama bapaknya. sekarang dia sudah tenang di alam sana. Yang kuat ya,. semoga husnul khotimah," tulis @azizah***. "Titip doa untuk ayah yaaa. Semoga keluarga diberi kesabaran," tulis @neti***. 

Tinggalkan Dunia Paranormal

Di Twitter, kabar kematian Ki Joko Bodo pun menjadi bahan pembicaraan yang meramaikan linimasa platform bersimbol burung biru itu. "Turut berduka cita atas wafatnya Pak Agus Yulianto alias Ki Joko Bodo. Semoga tobat hijrah dan amal ibadah beliau diterima di sisi Tuhan. Aamiin," tulis @mazzini***.

Netizen ini menuliskan, Ki Joko Bodo meninggal dalam keadaan baik lantaran kehidupannya kini dipenuhi dengan beribadah. "Ki Joko Bodo meninggalkan dunia paranormal sejak menunaikan ibadah umrah dan sehari-harinya disibukkan beribadah dan membangun rumah ibadah serta menanamkan nilai-nilai religius kepada 10 anaknya," tulisnya. 

Sejak empat tahun lalu, Ki Joko Bodo mengaku sudah bertobat. Ia juga telah mengubah penampilan yang sebelumnya terkesan seram dan memiliki aura mistis. Ia mencukur rambut dan kumisnya, serta lebih sering tersenyum. 

Istiqomatul Hayati

Istiqomatul Hayati

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus