Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Libur Lebaran, Kaliurang Park Lereng Merapi Beroperasi Lagi dengan Wajah Baru

Wahana yang moncer sejak 1990-an itu kini berganti nama menjadi Kaliurang Park dan telah merombak hampir seluruh wahananya.

21 April 2023 | 06.06 WIB

Pengunjung menjajal wahana perosotan raksasa atau Mountain Slide Pelangi sepanjang hampir 100 meter di Kaliurang Park Sleman Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono
Perbesar
Pengunjung menjajal wahana perosotan raksasa atau Mountain Slide Pelangi sepanjang hampir 100 meter di Kaliurang Park Sleman Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Yogyakarta - Salah satu wahana bermain keluarga paling populer di kawasan wisata lereng Gunung Merapi, Taman Kaliurang bakal kembali beroperasi dengan wajah baru. Wahana yang moncer sejak 1990-an itu kini berganti nama menjadi Kaliurang Park dan telah merombak hampir seluruh wahana jadul miliknya menjadi lebih modern.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kaliurang Park akan mulai beroperasi lagi untuk publik mulai Sabtu, 22 April 2023, bertepatan momen libur Lebaran," kata Agung Trianto, Direktur PT Semesta Alam Jogja selaku pengelola Kaliurang Park, Kamis, 20 April 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Agung mengatakan perubahan wajah wahana bermain seluas 4 hektare itu dilakukan hampir menyeluruh untuk tujuan memberi sensasi baru pada wisatawan. Taman yang dulu hanya memiliki wahana bermain seperti ayunan dan perosotan itu, kini dilengkapi berbagai fasilitas hiburan.

Contohnya ada perosotan raksasa atau Mountain Slide Pelangi sepanjang hampir 100 meter yang memicu adrenalin. Ada juga Flying Fox sepanjang 72 meter dan ketinggian 8 meter yang menerobos puluhan pohon pinus.

Pengunjung menjajal wahana jembatan tali di Kaliurang Park Sleman Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono

Tersedia juga bioskop VR yang menyajikan tak kurang 37 film yang efek getarannya bisa dirasakan langsung seperti dunia nyata. "Saat ini ada juga wahana Mandi Salju untuk anak-anak," kata Agung.

Untuk bermain wahana-wahana baru di Kaliurang Park itu, tarifnya masih terbilang ramah di kantong. Harga tiket setiap wahana Rp 15 ribu dan berlaku diskon khusus.

Misalnya wahana Mountine Slide, jika pengunjung hanya sekali meluncur maka tarifnya Rp 15 ribu. Namun jika dua kali, maka harganya Rp 20 ribu alias per luncurannya dihitung Rp 10 ribu.

Tak melulu wahana bermain yang memacu adrenalin dan aktivitas fisik. Sembari menikmati dinginnya udara gunung dan kuliner Wedang Ronde di sekitar area bermain itu, pengunjung bisa menjajal berbagai wahana edukasi menarik, seperti pelatihan membatik ecoprint untuk diterapkan pada berbagai jenis barang seperti tas.

Tarif pelatihan ecoprint ini juga cukup terjangkau, yakni Rp 15 ribu. Pengunjung juga sudah bisa membawa tas hasil karyanya sendiri.

Tak hanya itu, ada wahana edukasi tentang sampah atau pelatihan panahan tradisional Yogya yang dikenal dengan jemparingan bahkan latihan singkat gamelan yang berkolaborasi dengan warga Kaliurang. Untuk tiket masuk Kaliurang Park dibanderol Rp 30 ribu per orang, belum termasuk wahana-wahana bermainnya. 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Ninis Chairunnisa

Ninis Chairunnisa

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus