Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin harus mengantre sekitar 25 menit bersama para jamaah haji lainnya untuk mendapat giliran masuk ke kamar mandi saat di Mina, Arab Saudi. Akun Twitter Kementerian Agama mengunggah foto saat Menteri Lukman terpaksa harus antre lama di kamar mandi pada Selasa, 13 Agustus 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Panjangnya antrean kamar mandi di Mina dirasakan juga oleh Amirul Hajj Indonesia. Masuk antrean pukul 04.20 waktu Arab Saudi, Menag dapat giliran masuk kamar mandi 04.45,” cuit akun Kementerian Agama yang dicuit ulang oleh Menteri Lukman.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Lukman Hakim Saifuddin lari pagi di Mekah. Foto istimewa.
Lukman mencuit kembali cuitan selanjutnya. Selama lebih dari lima tahun menjabat sebagai Menteri Agama, Lukman terus mendorong Arab Saudi agar meningkatkan kualitas layanan di Mina, terutama berkaitan dengan tenda dan kamar mandi.
Menteri Lukman selanjutnya mengunggah foto saat ia bertemu dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Muhammad bin Salih Banten dan Gubernur Mekkah, Khalid Al Faishal bin Abdul Aziz. Dicuitkan oleh akun Kementerian Agama, “Menag kembali menegaskan pentingnya percepatan renovasi Mina agar tenda dan kamar mandi lebih memadai.”