Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Momen Gemas David Beckham Pasrah Wajahnya Dirias oleh Harper

Meski tidak tahu apa yang digunakan Harper di wajahnya, David Beckham merasa senang wajahnya terlihat lebih baik

2 Agustus 2023 | 20.15 WIB

David Beckham saat wajahnya dirias oleh Harper Seven. Instagram.com/@davidbeckham
Perbesar
David Beckham saat wajahnya dirias oleh Harper Seven. Instagram.com/@davidbeckham

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - David Beckham berbagi momen manis dengan putrinya, Harper Beckham, di Instagam. Mantan pemain sepak bola profesional itu memposting foto putrinya yang berusia 12 tahun itu sedang merias wajahnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

David yang mengenakan blazer hitam dan atasan berkancing hitam, terlihat duduk dankepalannya mendongak. Sementara Harper yang memakai dress pink bermotif, memegang apa yang tampak seperti kuas makeup atau semacam liner di wajah sang ayah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Dalam keterangannya David mengatakan wajahnya terlihat lebih baik usai dirias oleh Harper meski dia tidak yakin apa yang dipakainya. “Ayah tampaknya membutuhkan sedikit bedak & kontur (tidak yakin apa artinya itu tetapi saya terlihat lebih baik apa pun itu) penata rias kecil saya,” tulisnya dan menyertakan akun Instagram istrinya, Victoria Beckham.

Tak lama setelah David membagikan foto itu, para pengikutnya dengan cepat menanggapi dengan beragam komentar. Para pengikutnya menyebut momen ayah dan anak perempuan itu manis.

“Campurkan seperti Beckham,” canda seorang pengikut. 

"Dia tumbuh begitu cepat,” tulis yang lain.

Harper Beckham merias wajah

Ini bukan pertama kalinya Harper Beckham menunjukkan keahliannya merias wajah. Harper pernah meias wajah sang ibu Victoria Beckham dengan eyeshadow Lid Luster dari merek kecantikannya yang senama pada tahun 2021.

Victoria mendokumentasikan sesi glam tersebut dan mengunggahnya ke feed Instagram Victoria Beckham Beauty di tahun 2021. "Bagaimana MUA Harper Seven menggunakan Lid Luster, untuk Tea Rose seluruh kelopak & setetes warna Honey di lipatannya," tulisnya

Harper memberi ibunya makeup mata yang lembut dan smokey mengaplikasikan Tea Rose, warna rose gold, di seluruh kelopak matanya dan Honey, warna perunggu, di lipatan untuk dimensinya. Dia menggunakan ujung jarinya untuk mengaplikasikan eyeshadow ke kelopak mata ibunya.

Memiliki ibu sebagai desainer, Harper tentu mengenal fashion dan makeup sejak dini. Dia juga kerap menonton pertunjukan fashion label ibunya. Jadi tidak heran jika dia memiliki selera fashion yang tinggi.

Meski dia sering terlihat berpakaian untuk anak seusianya, sesekali dia menggunakan barang bermerek. Seperti tas tangan yang cantik, Louis Vuitton Multicolor Pochette vintage, yang kemungkinan besar dia pinjam dari ibunya yang seorang fashionista dan pecinta merek tersebut, beberapa waktu lalu.

HOLLYWOOD LIFE | HELLO

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus