Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hiburan

Profil Ganta Seleb TikTok yang Kerap Bernyanyi dengan Gaya Unik, Alumni IPB dengan Sederet Prestasi

Ganta adalah seorang seleb TikTok yang memiliki lebih dari 7,2 juta pengikut.

3 Juli 2024 | 22.15 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pengguna media sosial TikTok Indonesia mungkin sudah tidak asing lagi dengan nama Tiktokers Ganta. Dia adalah seorang seleb TikTok dengan 7,2 juta pengikut yang viral karena kerap bernyanyi dengan gaya yang unik.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Salah satu aksi Ganta yang menjadi viral dan diikuti banyak orang adalah saat dia bernyanyi lagu ‘Nuansa Bening’ sambil melewati lubang pada sandaran kursi besi. Memiliki tubuh yang lentur, Ganta pun sukses melewati lubang tersebut. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Aksi unik dan lucu Ganta itu pun sontak menghibur pengguna media sosial, khususnya TikTok. Bahkan, video tersebut telah ditonton lebih dari 38,7 juta kali dengan 3,7 juta suka di akun TikTok pribadinya, @iniganta.

Lantas, bagaimana profil Ganta yang kerap bernyanyi dengan gaya unik tersebut? simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.


Profil Ganta


Aganta Ramadanu atau yang lebih dikenal dengan nama Ganta adalah seorang seleb TikTok yang memiliki lebih dari 7,2 juta pengikut dan 370,2 juta suka di akun TikTok pribadinya, @ini ganta. Dia juga merupakan selebgram dengan 2,1 juta pengikut di akun Instagram @aganta7. Tak hanya itu, Ganta juga melebarkan sayapnya sebagai Youtuber yang kini telah memiliki lebih dari 128 ribu pelanggan di kanal YouTube-nya, Aganta Ramadaanu.

Ganta berasal dari Ngawi, Jawa Timur dan lahir pada 28 Januari 1999. Pria berusia 25 tahun ini merupakan anak pertama dari tiga bersaudara.

Pria yang terkenal karena kerap melakukan berbagai aksi unik di media sosial ini merupakan lulusan salah satu universitas ternama Indonesia, yakni Institut Pertanian Bogor (IPB). Melansir dari laman PDDIKTI, Ganta adalah mahasiswa IPB yang masuk pada 2017 di Program Studi Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat, Fakultas Ekologi Manusia (FEMA).

Pada laman resmi FEMA IPB, nama Ganta tercatat sebagai salah satu pemenang dalam ajang IPB Art Contest (IAC) 2019. Dia meraih Juara 2 Film Pendek bersama tim Tosca Production.

Mahasiswa Berprestasi di IPB

Tak hanya itu, nama Ganta juga tercatat dalam daftar penerima dana pengembangan inovasi pada program Student Innovation Development IPB 2021. Bersama kedua rekannya, Ganta berhasil meraih pendanaan sebesar Rp 6 juta untuk usaha bernama Gizimate. Informasi ini berdasarkan rilis resmi yang diunggah oleh Biro Hukum IPB pada laman huku.ipb.ac.id.

Saat ini, Ganta merupakan brand ambassador dari Bening’s Clinic milik Oky Pratama. Dia juga memiliki grup vokal bernama TRIOUT yang beranggotakan Modynz dan Bondol JPG, sesama Tiktokers dan Selebgram.

Grup trio itu bahkan telah merilis dua single yang masing-masing berjudul, “Besarnya Tetap Sama” dan “Angka.” Ketiga anggota TRIOUT juga memiliki lagu solo masing-masing, yakni “Not Ready Yet” milik Ganta, “Pehape” oleh Modynz, dan “Kok Bisa Cinta” dari Bondol JPG.

Nama Ganta juga sempat menjadi trending topik di media sosial X setelah memarodikan karakter Aang dari series original Netflix, Avatar The Last Airbender. Saat itu, Ganta harus berakting mengendalikan udara sesuai kekuatan yang dimiliki Aang. 

Namun bukannya berakting mengendalikan udara dengan tangan, dia justru melakukannya dengan memutar kaki ke udara yang terlihat sangat lentur. Hal itu sontak menghibur warganet Indonesia.

 

RADEN PUTRI| FEMA.IPB| PDDIKTI| TIKTOK| INSTAGRAM| SPOTIFY| HUKUM.IPB

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus