Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Libur Tahun Baru Imlek tahun 2024 hampir bersamaan dengan Isra Miraj. Hari libur selama empat hari dapat dimanfaatkan dari 8 hingga 11 Februari 2024.
Bagi yang masih mencari destinasi wisata untuk merayakan Imlek 2024, beberapa tempat menarik di DKI Jakarta dapat menjadi pilihan. Berikut adalah beberapa rekomendasinya:
1. Kawasan Glodok Chinatown
Dikutip dari indonesia.travel di kawasan Glodok Chinatown, tersedia berbagai aktivitas menarik selama perayaan Imlek, mulai dari kunjungan ke tempat ibadah hingga menjelajahi kelezatan kuliner. Jika hendak beribadah, Vihara Dharma Bakti menjadi pilihan yang sangat tepat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sebagai kelenteng tertua di Jakarta, vihara ini selalu menjadi tujuan ramai selama perayaan Tahun Baru Imlek. Berlokasi di Jalan Pancoran, Glodok, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat dengan jam operasional mulai Senin hingga Jumat pukul 10.00-20.00 WIB, dan Sabtu-Minggu pukul 08.00-21.00 WIB.
2. Pantjoran PIK
Pantjoran di Pantai Indah Kapuk (Pantjoran PIK) Anda dapat menikmati berbagai keseruan dalam merayakan Imlek. Beberapa kegiatan yang ditawarkan mulai dari barongsai LED dan barongsai UV, pohon angpao dengan berbagai merchandise, magic mirror photo, hingga fortune reading. Lokasinya berada di Kamal Muara, Jakarta Utara.
3. Lagoon Ancol
Dinukil dari ancol.com, Lagoon Ancol menjadi oase di tengah kepadatan dan kesibukan ibu kota. Berkunjung ke tempat wisata ini akan membuat perayaan Imlek semakin menyenangkan. Selain menikmati area pantai, Anda bisa menyaksikan pertunjukan barongsai meja, lighting show, liong, bian lian, hingga tari kipas. Lokasinya di Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara. Jam Operasional mulai hari Senin hingga Jumat pukul 06.00-21.00 WIB, dan Sabtu-Minggu pukul 06.00-22.00 WIB.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
4. Sea World Ancol
Sea World Ancol menyajikan ribuan koleksi biota laut. Merayakan Tahun Baru Imlek di Sea World Ancol akan membawa Anda dalam petualangan melihat kehidupan bawah laut yang menakjubkan.
Untuk perayaan Tahun Baru Imlek 2024, Sea World Ancol menampilkan serangkaian pertunjukan menarik, termasuk underwater dragon show and barongsai, journey to the west show lunar cosplay and dancer, meet and greet mermaid, hingga sesi bagi-bagi angpao yang pastinya akan menambah keceriaan acara. Lokasinya di Jalan Lodan Timur Nomor 7, Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara dikutip dari ancol.com
Pilihan editor: Imlek 2024: Sejarah Urutan Hewan Shio dalam Horoskop Cina