Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Setelah Terlalu tampan, Visinema Filmkan Komik Webtoon Eggnoid

Visinema Pictures kembali menggarap sebuah film yang diangkat dari komik digital LINE Webtoon berjudul Eggnoid

15 Juli 2019 | 15.00 WIB

Shaila Dara Aisha bermain dalam film baru garapan Andibachtiar Yusuf
Perbesar
Shaila Dara Aisha bermain dalam film baru garapan Andibachtiar Yusuf

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah sukses memfilmkan Terlalu Tampan, Visinema Pictures kembali menggarap sebuah film yang diangkat dari komik digital LINE Webtoon berjudul Eggnoid. Serial komik ini merupakan satu dari 4 komik webtoon yang sudah dan akan difilmkan Visinema.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Eggnoid bercerita mengenai seorang Eggnoid, atau manusia yang berasal dari telur bernama Eggy (Morgan Oey) yang bertemu dengan perempuan bernama Ran (Sheila Dara Aisha). Sedikit berbeda dengan versi komiknya, film ini mengambil latar waktu 2 tahun setelah Eggy hadir di bumi. Selain latar waktu, versi layar lebar menghadirkan karakter baru bernama Aji (Kevin Julio).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam Eggnoid: Cinta dan Portal Waktu para penggagas film ingin menunjukkan hubungan antar manusia. "What is being human sih, apakah karena Eggy keluar dari telur terus enggak punya bapak ibu terus kita bisa bilang dia bukan manusia. Jadi hal-hal yang kemudian harapanya bisa ngerefleksi orang tentang jadi manusia itu apa sih," ujar Nurita Anandia produser Eggnoid saat ditemui di kantor Visinema Pictures 5 Juli 2019.

Adaptasi dari medium komik yang bisa dibaca kapan saja ke medium film yang terbatas oleh durasi juga menimbulkan tantangan tersendiri bagi tim produksi film Eggnoid.

"Tantangannya adalah bagaimana kita meramu adegan yang menarik dari komik kemudian dikembangkan dan distrukturisasi dalam skenario itu lumayan susah, karena kita juga harus memikirkan ekspektasi penonton dan imajinasi penonton." ujar Indriani, penulis dari film ini.

Eggnoid sendiri merupakan serial yang populer di LINE Webtoon Indonesia. "Di Indonesia sendiri pembacanya (Egnnoid) ada 4 juta," ujar. Karena animo pembaca yang besar, serial ini juga diterbitkan dalam Webtoon versi Inggris. Komik yang ditulis Archie the Red Cat ini juga terbit di Tailand, Cina, dan Taiwan.


AULIA ZITA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus