Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Sule dikabarkan sudah mengurus surat pengantar nikah. Komedian dengan nama lengkap Entis Sutisna itu sepertinya sudah semakin siap dan yakin dengan pilihannya untuk menikahi Nathalie Holscher, perempuan yang memiliki perbedaan usia 15 tahun dengannya.
Surat pengantar nikah itu pertama kali diunggah oleh akun gosip @lambe_turah. "Ada yang udah minta surat pengantar nikah. Semoga dilancarkan yaaa," tulisnya pada keterangan foto yang diunggah pada Senin, 19 Oktober 2020.
Tertera nama Sutisna sebagai pemohon. Surat tersebut ditandatangani oleh Kepada Desa Lembangsari pada 14 Oktober 2020. Ada pula status pemohon, yaitu duda cerai hidup dan dituliskan bahwa akta cerai ikut dilampirkan. Nama ibu Rizky Febian, Lina juga tertulis sebagai mantan istri terdahulu dari Sule. Selain itu, ada pula nama kedua orang tua Sule, Dodo Mulyana dan Engkom Komara.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Female DJ Nathalie Holscher berfoto dengan komedian Sule (tengah) dan Seno Hendro K usai resmi mualaf, dalam foto yang diunggah di Instagram, Selasa, 22 September 2020. Nathalie juga mengajak Sule menjadi saksi saat pelafalan dua kalimat syahadat. Instagram/@Nathalieholscher
Banyak netizen yang sempat salah fokus dengan nama ibunda Sule. Mereka mengira kalau Engkom Komara adalah nama perempuan yang akan dinikahi oleh Sule. "Natalie jadi engkom," tulis akun @awangjuliand. "Kirain calonnya namanya engkom komara," tulis akun @intan.b.e.b. "Kok nama wanitanya Engkom Komara?" tulis akun @evaeviani94.
Namun masih banyak juga netizen yang jeli membaca surat tersebut dan menjelaskan siapa sebenarnya Engkom Komara. "Nama bapaknya Kang Sule Dodo Mulyana. Nama ibunya Engkom Komara. Bukan nama calon bininye," tulis akun @aulia_ffl. "Coba dibaca lagi wahai netizen, Engkom Komara itu nama emaknya," tulis akun @lisnamuftizar.
Hubungan Sule dan Nathalie Holscher mulai terlihat ketika keduanya sering berkolaborasi untuk konten YouTube. Sampai akhirnya ketika Nathalie resmi menjadi mualaf pada Selasa, 22 September 2020, Sule terlihat mendampingin dan sekaligus menjadi saksi saat pelafalan dua kalimat syahadat yang diucapkan Nathalie. Sebelum menjadi mualaf, Nathalie menghapus seluruh tato di tubuhnya dan Sule ikut menemaninya.
Nathalie saat ini juga sudah menjalin hubungan dekat dengan keluarga serta anak-anak Sule. Keempat anak Sule pun setuju jika Nathalie menjadi ibu sambung mereka. Menurut Putri Delina, anak kedua Sule, sosok Nathalie sangat keibuan.
MARVELA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini