Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kriminal

Bentrokan Hampir Pecah Antara Ormas PP dan Kelompok Ambon di Lenteng Agung

Bentrokan antara Ormas PP dan kelompok Ambon hampir pecah di Lenteng Agung. Polisi menangkap 13 orang dari kedua pihak.

8 Februari 2021 | 20.15 WIB

Ilustrasi bentrokan. shutterstock
Perbesar
Ilustrasi bentrokan. shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bentrokan antar organisasi masyarakat atau Ormas hampir kembali pecah di Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada Senin sore sekitar pukul 16.30 WIB. Jika sebelumnya bentrokan terjadi antar ormas Pemuda Pancasila (PP) dan Forum Betawi Rempug (FBR), kini bentrokan terjadi antara PP dengan organisasi pemuda Indonesia Timur.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Bentrok antara ormas PP dan masyarakat versus sekelompok orang diduga dari komunitas Ambon," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Ajun Komisaris Besar Jimmy Christian Samma saat dihubungi, Senin, 8 Februari 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tak seperti bentrokan sebelumnya, kali ini polisi menangkap sejumlah orang yang terlibat dalam peristiwa di Lenteng Agung tersebut. Jimmy mengatakan orang yang ditangkap berasal dari kedua belah pihak.

"Ada 13 yang diamankan, PP tiga orang dan komunitas Ambon 10 orang," kata Jimmy.

Mengenai kronologi hampir terjadinya bentrokan tersebut, Jimmy menjelaksan awalnya kedua kubu berselisih soal tanah. Dia menyebut saat ini kasus sengketa tanah itu masih berproses di pengadilan perdata. "Ribut itu masalah tanah di sana. Biar nggak pecah aja kami amankan, kami bawa ke sini," ujar Jimmy.

Jimmy memastikan pihaknya tak menemukan adanya senjata tajam atau benda berbahaya lainnya dari anggota Ormas yang ditangkap dalam peristiwa hampir bentrokan itu. Namun mereka untuk sementara harus ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan untuk diinterogasi soal penyebab bentrok.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus