Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Lanosin Sukses Majukan Oku Timur dari Berbagai Aspek

Bupati Oku Timur, Lanosin, gencar meningkatkan kesejahteraan masyarakat demi memajukan Oku Timur.

24 Oktober 2024 | 11.06 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Bupati OKU Timur Lanosin MT (tengah) didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kasat Pol PP dan Damkar, Kepala Dinas Perhubungan, serta Camat Martapura saat meninjau wilayah rawan banjir di Dusun Kampung Sawah, Desa Tanjung Kemala, Kecamatan Martapura, Selasa, 25 Juli 2023. Dok. Pemkab OKU Timur

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

INFO NASIONAL – Bupati Oku Timur, Lanosin, gencar meningkatkan kesejahteraan masyarakat demi memajukan Oku Timur. Berbagai aspek pun terus ia kembangkan. Dari sisi pembangunan infrastruktur, terlihat jumlah jembatan dalam kondisi mantap meningkat dari 120 unit pada 2021 menjadi 135 unit pada 2022. Ini menunjukkan komitmen Lanosin untuk memastikan aksesibilitas yang lebih baik bagi masyarakat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Selain itu, dari total panjang ruas jalan kabupaten sepanjang 932,57 km, sebanyak 736,73 km atau sekitar 79 persen telah diperbaiki dan dalam kondisi baik. Pencapaian ini mencerminkan tingkat kepuasan yang tinggi dari masyarakat terhadap upaya pemerintah daerah dalam menyediakan infrastruktur yang memadai.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Dalam hal pengendalian air, normalisasi sungai dan anak sungai juga dilakukan untuk mencegah banjir dan menjaga keberlanjutan sumber daya air,” ujarnya, pada Rabu, 23 Oktober 2024.

Lanosin juga terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan meresmikan jaringan gas bumi yang dapat dinikmati oleh 3.015 sambungan rumah. Ini menjadi langkah awal dalam memperluas akses energi bagi masyarakat di seluruh kabupaten.

Di bidang sosial, program isbat nikah yang didukung oleh Gubernur Sumatera Selatan telah membantu ribuan pasangan suami-istri mendapatkan surat nikah secara sah. Program bedah rumah juga diluncurkan untuk meningkatkan kualitas hunian masyarakat.

Lanosin yang dikenal merakyat ini juga berhasil meraih berbagai penghargaan di bidang pertanian, peternakan, dan perikanan, yang semakin memperkuat reputasi Kabupaten OKU Timur.

Keberhasilan Lanosin dalam memimpin juga terlihat dari kerjasamanya dengan BPN, di mana sebanyak 491 kepala keluarga di Kecamatan Jayapura telah menerima sertifikat Redistribusi Tanah Objek Reforma Agraria (TORA). “Saya berjanji untuk terus memperjuangkan sertifikat bagi masyarakat yang belum mendapatkan haknya,” kata dia.

Dengan visi dan misi "Maju Lebih Mulia" Lanosin berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan dan memperbaiki kualitas hidup masyarakat OKU Timur, memastikan setiap langkah diambil demi kemajuan dan kesejahteraan bersama. (*)

Bestari Saniya Rakhmi

Bestari Saniya Rakhmi

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus