Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - ASEAN (Association of Southeast Asian Nations) adalah sebuah organisasi yang didirikan pada tanggal 8 Agustus 1967 di Bangkok, Thailand. ASEAN dibentuk dengan tujuan memperkuat perdagangan dan investasi antar negara anggota, meningkatkan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat, mempromosikan perdamaian dan stabilitas di kawasan, serta memperkuat posisi dan peran ASEAN di tingkat global. Saat ini, ada 11 negara di Asia Tenggara yang tergabung sebagai anggota ASEAN. Berikut adalah daftar 11 negara ASEAN beserta profilnya.
1. Indonesia
Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang terletak diantara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Dengan populasi lebih dari 270 juta jiwa, Indonesia memiliki keanekaragaman budaya, bahasa, dan agama. Selain itu, Indonesia juga memiliki kekayaan alam yang melimpah seperti tambang mineral, kehutanan, serta potensi pariwisata yang luar biasa. Indonesia merupakan negara demokrasi dengan Jakarta sebagai ibu kotanya dengan sistem pemerintahan republik yang saat ini dipimpin oleh Presiden Joko Widodo sebagai kepala negara.
2. Malaysia
Malaysia yang merupakan tetangga Indonesia juga tergabung dalam ASEAN dengan Kuala Lumpur sebagai ibu kota negaranya. Negara yang terkenal dengan keanekaragaman etnis ini menganut sistem parlementer dengan Perdana Menteri Anwar Ibrahim. Selain dikenal dengan keragaman etnisnya, Malaysia juga dikenal dengan banyaknya bahasa yang digunakan seperti Melayu, Inggris, Cina hingga Tamil. Malaysia juga memiliki ekonomi yang maju dan berkembang pesat karena didukung oleh sektor manufaktur, industri elektronik, pariwisata, dan sumber daya alam.
3. Filipina
Filipina dikenal sebagai negara dengan keindahan alamnya termasuk pantai, pulau dan pegunungan yang megah. Negara yang beribukota di Manila ini dikenal memiliki kebudayaan yang kaya dan beragam. Negara dengan populasi penduduk sekitar lebih dari sekitar 109 juta ini menganut sistem pemerintahan demokrasi dengan Presiden Bongbong Marcos sebagai kepala negaranya. Mata uang di negara ini adalah Peso dengan bahasa yang digunakan berupa Bahasa Filipina dan Inggris
4. Singapura
Singapura merupakan negara anggota ASEAN yang memiliki luas wilayah cukup kecil yaitu 728,6 km persegi dengan populasi penduduk lebih dari 5,9 juta orang. Meski kecil, namun negara yang beribu kota di Singapura ini dikenal sebagai pusat keuangan global dan pusat perdagangan internasional. Sistem pemerintahan di Singapura adalah Republik Parlementer Perwakilan dimana Presiden Singapura sebagai Kepala Negara, dan Perdana Menteri Singapura adalah kepala pemerintahan yang saat ini dijabat oleh Presiden Singapura yaitu Halimah Yacob dan Lee Hsien Loong
5. Thailand
Thailand atau dikenal sebagai Kerajaan Thailand adalah sebuah negara anggota ASEAN yang terkenal dengan keindahan alamnya, kuil-kuil megah, dan keramahan penduduknya sehingga tidak jarang menjadi destinasi liburan mancanegara. Ibu kota negara ini adalah Bangkok dengan Raja Vajiralongkorn PhraVajiraklaochaoyuhua sebagai Presiden dan Prayut Chan-o-cha sebagai Perdana Menteri
6. Vietnam
Ibu Kota negara Vietnam adalah Hanoi dengan mata uang yang berlaku yaitu Dong. Negara ini terkenal dengan pemandangan alam yang menakjubkan dan sumber daya pertanian seperti kopi, teh, kedelai, beras dan karet. Bentuk negara Vietnam adalah Republik Sosialis Vietnam, dengan sistem politik dan pemerintahan Single Party Constitutional Republic. Saat ini Vietnam dipimpin oleh Perdana Menteri Nguyen Xuan Phuc.
7. Myanmar
Myanmar atau yang dulu bernama Burma adalah satu dari 11 negara anggota ASEAN. Sebelumnya, Ibu Kota Myanmar terletak di Yangon, namun kini sudah dipindah ke Nay Pyi Taw. Myanmar dipimpin oleh presiden dan Kepala pemerintahan dipimpin oleh perdana menteri. Mayoritas penduduk Myanmar adalah suku Burma dengan bentuk negara Republik Sosialis. Myanmar memiliki sumber daya seperti logam, seng, tembaga, marmer, minyak bumi dan masih banyak lagi.
8. Kamboja
Kamboja merupakan negara di Asia Tenggara dengan ibu kota Phnom Penh. Negara yang terkenal dengan situs kuil Hindu-Buddha Angkor Wat ini dipimpin oleh Perdana Menteri Hun Sen. Bahasa yang digunakan oleh masyarakat Kamboja adalah bahasa Khmer, Perancis dan Inggris. Adapun mata uang yang digunakan ialah Riel. pertumbuhan ekonomi di Kamboja semakin berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir. Komoditas yang dimiliki oleh Kamboja diantaranya beras, kayu, karet, umbi-umbian dan gas alam.
9. Laos
Laos merupakan negara yang berdiri pada 2 Desember 1975. Ibu kota negara ini adalah Vientiane. Sistem pemerintahan Laos adalah Kabinet Parlementer dengan Perdana Menteri sebagai Kepala Pemerintahan. Sebagian besar wilayah di Laos adalah dataran tinggi seperti pegunungan. Laos juga menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang jalan masuk ke wilayahnya tanpa melalui laut.
10. Brunei Darussalam
Brunei Darussalam terletak di pantai utara pulau Borneo. Dengan ibu kota Bandar Seri Begawan, Brunei memiliki kekayaan berupa minyak, gas alam, hutan, sumber laut dan pasir silika. Negara ini dipimpin oleh monarki absolut dengan Sultan sebagai kepala negara. Mata uang negara Brunei adalah Dolar Brunei. Brunei juga menonjol dengan kekayaan budaya, arsitektur Islam yang indah, serta kebijakan pembangunan yang berfokus pada kesejahteraan masyarakat. Saat ini, Brunei dipimpin oleh Sultan Hassanal Bolkiah.
11. Timor Leste
Negara yang beribu kota di Dili ini merupakan negara anggota ASEAN paling baru. Timor Leste resmi menjadi anggota ASEAN setelah disetujui pada KTT ASEAN di Kamboja 11 November 2022 lalu. Nama resmi Timor Leste adalah Republik Demokratik Timor Leste. Secara geografis negara ini terletak di Pulau Timor bagian Timur. Komoditas utama di Timor Leste adalah minyak bumi, gas alam, biji besi dan hasil pertanian.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
RIZKI DEWI AYU