Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Internasional

Masa Inkubasi Virus Corona 14 Hari, Cina Perpanjang Libur

Sejumlah perusahaan besar di Cina menutup kantor atau meminta karyawan bekerja dari rumah pasca merebaknya virus Corona.

27 Januari 2020 | 19.01 WIB

Puluhan alat berat bekerja untuk membangun rumah sakit baru untuk merawat pada pasien virus corona di Wuhan, provinsi Hubei, Cina, 24 Januari 2020. Pemerintah Cina membangun rumah sakit baru untuk pasien virus corona dengan lahan seluas 25 ribu meter persegi. China News Service/via REUTERS TV.
Perbesar
Puluhan alat berat bekerja untuk membangun rumah sakit baru untuk merawat pada pasien virus corona di Wuhan, provinsi Hubei, Cina, 24 Januari 2020. Pemerintah Cina membangun rumah sakit baru untuk pasien virus corona dengan lahan seluas 25 ribu meter persegi. China News Service/via REUTERS TV.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Beijing – Menteri Komisi Kesehatan Nasional Cina, Ma Xiaowei, mengatakan masa inkubasi virus Corona pada diri korbannya bervariasi antara satu hari hingga 14 hari.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Virus ini telah menelan korban jiwa sebanyak 81 orang di Cina dengan korbannya mengalami gangguan pernapasan atau pneumonia. Korban mengalami batuk dan demam.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Virus ini diperkirakan berasal dari pasar hewan ilegal di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, Cina bagian tengah. Penyakit ini menyebar ke kota-kota lain termasuk Beijing dan Shanghai lewat interaksi antar manusia.

Sepuluh negara lain termasuk Amerika Serikat, Prancis, dan Jepang juga mengumumkan menemukan pasien yang terkena virus Corona ini.

Gubernur Hubei, Wang Xiaodong, mengatakan kepada jumpa pers pada Ahad kemarin bahwa dia merasa sangat sedih dan bertanggung jawab atas merebaknya virus ini. Namun, komentarnya mendapatkan kritik keras di sosial media.

“Dia pikir satu kalimat permintaan maaf bisa menyelesaikan masalah ini? Mari tunggu penilaian masyarakat,” kata seorang pengguna di jejaring sosial Weibo di Cina seperti dilansir Reuters pada Senin, 27 Januari 2020.

Kritik keras ini jarang terjadi di jejaring sosial yang dikontrol ketat pemerintah.

Wabah virus ini menyebabkan gangguan global pada pasar global. Sejumlah harga saham jatuh pada Senin. Dan permintaan aset aman meningkat. Pemerintah Singapura memprediksi bakal ada dampak negatif pada perekonomiannya.

Salah satu perusahaan kuliner besar di Cina yaitu jaringan restoran Haidilao International Holding menutup seluruh cabang dari Ahad hingga Jumat.

Perusahaan gaming online dan digital Tencent Holdings Ltd menyarankan staf untuk bekerja dari rumah hingga 7 Februari 2020 untuk meredam penyebaran virus Corona. Perusahaan belanja online Alibaba menurunkan produk masker wajah yang dijual terlalu mahal dari listing di situsnya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus