Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Perdana Menteri Thailand Beri Selamat kepada Prabowo atas Kemenangan Pemilu

Perdana Menteri Thailand mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto atas kemenangan Pemilu 2024, yang hasil akhirnya akan diumumkan 20 Maret 2024.

17 Februari 2024 | 09.28 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Perdana Menteri Thailand, Srettha Thavisin. REUTERS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -Perdana Menteri Thailand Srettha Thavisin mengucapkan selamat kepada calon presiden Prabowo Subianto atas keunggulan suaranya dalam Pemilu 2024 yang berlangsung Rabu, 14 Februari 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dia menyampaikan harapannya agar dapat bekerja sama dengan Prabowo untuk memperkuat hubungan bilateral Indonesia dan Thailand.

“Selamat kepada Letjen Prabowo Subianto dari Indonesia @prabowo atas kemenangan pemilu Presiden Anda. Saya berharap dapat bekerja sama dengan Anda untuk lebih memperkuat hubungan dan kerja sama antara Thailand dan Indonesia. Selamat juga kepada masyarakat Indonesia atas suksesnya pemilu,” tulisnya pada Jumat, 16 Februari 2024 di media sosial X.
 
Thavisin menyusul perdana menteri dan presiden lainnya yang sejauh ini telah mengucapkan selamat kepada Prabowo secara langsung. 
 
Perdana Menteri Australia Anthony Albanese, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong, Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim dan Presiden Sri Lanka Ranil Wickremesinghe menelepon Prabowo secara langsung untuk memberi selamat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hal ini dipublikasikan oleh capres tersebut lewat akun X-nya sehari setelah pemilu.
 
“Pada pagi hari ini mendapat sambungan telfon berisi ucapan selamat atas hasil pemilu yang masih berlangsung dari beberapa pimpinan negara,” demikian cuitannya. “Alhamdulillah, kita wajib bersyukur dan terus mengawal hasil resmi KPU.”
 
Perdana Menteri Ceko Petr Fiala mengucapkan selamat dengan menandai akun Prabowo di X. “Selamat kepada H.E. @prabowo Subianto karena memenangkan Pilpres Indonesia 2024,” tulisnya.
 
“Mengingat kunjungan saya ke negara indah Anda kurang dari setahun yang lalu, izinkan saya mendoakan transisi yang lancar sekaligus menyatakan kesiapan kami untuk memperkuat hubungan bilateral antara kedua negara,” kata Fiala. 
 
Dia saat itu bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Provinsi Jawa Barat dalam kunjungan perdana tingkat kepala pemerintahan Ceko ke Indonesia pada 18 April 2023.
 
Berbeda dari negara-negara yang mengucapkan selamat kepada Prabowo, Amerika Serikat menahan diri dari menyelamati capres mana pun. Juru bicara Dewan Keamanan Nasional AS John Kirby mengatakan negaranya akan mengucapkan selamat “pada waktu yang tepat”.
 
“Kami akan menyampaikan ucapan selamat kami pada waktu yang tepat. Saya tidak bisa memberi Anda tanggal atau waktu tertentu untuk itu. Sejauh yang saya pahami, hasilnya masih akan datang,” kata Kirby pada konferensi pers di Gedung Putih, Kamis, 15 Februari 2024.
 
Dia menjawab pertanyaan seorang wartawan tentang kapan pemerintah AS berencana mengucapkan selamat kepada Prabowo, dan apakah akan menunggu penghitungan resmi keluar.
 
Hasil real count Pemilu 2024 dari semua Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Indonesia akan diumumkan pada 20 Maret 2024, menurut jadwal Komisi Pemilihan Umum (KPU). 
 
Hasil tersebut akan menunjukkan kemenangan resmi presiden-wakil presiden terpilih Indonesia selanjutnya dari tiga pasangan calon, yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
 
Berdasarkan hasil hitung suara pemilu sementara dari KPU per Jumat, 16 Februari 2024 pukul 21:00 WIB, paslon Prabowo-Gibran unggul dengan perolehan suara 57,06 persen, disusul Anies-Muhaimin di 24,94 persen dan Ganjar-Mahfud di 18,00 persen.

NABIILA AZZAHRA

Nabiila Azzahra

Nabiila Azzahra

Reporter Tempo sejak 2023.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus