Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Top 3 Dunia: Taksi Terbang Arab Saudi hingga Ibadah Haji dalam Bayangan Genosida di Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 14 Juni 2024 diawali oleh kabar Arab Saudi melakukan uji coba pertama taksi terbang tanpa pilot di Mekkah

15 Juni 2024 | 06.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia pada Jumat 14 Juni 2024 diawali oleh kabar Arab Saudi melakukan uji coba pertama taksi terbang tanpa pilot di Mekkah pada Rabu, 12 Juni 2024. Taksi terbang ini bertujuan melayani jamaah haji.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sementara di urutan kedua, beberapa warga Gaza mengkritik kelompok militan Hamas, karena gagal mengakhiri perang dengan Israel. Perang sejak Oktober tahun lalu itu telah menghancurkan hidup mereka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Adapun di urutan ketiga, lebih dari dua juta jamaah haji berada di Mekah pada, Arab Saudi, pada Jumat 14 Juni 2024 untuk memulai ibadah haji.

Berikut Top 3 Dunia selengkapnya.

1. Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Pilot untuk Layani Jemaah Haji

Arab Saudi melakukan uji coba pertama taksi terbang tanpa pilot di Mekkah pada Rabu, 12 Juni 2024. Taksi terbang ini bertujuan melayani jamaah haji.

Kendaraan udara listrik eVTOL EH216-S lepas landas dalam uji coba otonom yang dihadiri oleh Menteri Transportasi dan Layanan Logistik Kerajaan Saleh al-Jasser dan Presiden Otoritas Umum Penerbangan Sipil (GACA) Abdulaziz al-Duailej.

“Uji coba dilakukan untuk memastikan taksi udara dapat memberikan layanan selama musim haji,” kata al-Jasser kepada Al Arabiya. Ia diwawancara saat melakukan uji coba taksi terbang.

Baca berita selengkapnya di sini

2. Warga Palestina di Gaza Kritik Hamas karena Gagal Akhiri Perang dengan Israel

Beberapa warga Gaza mengkritik kelompok militan Hamas, karena gagal mengakhiri perang dengan Israel. Perang sejak Oktober tahun lalu itu telah menghancurkan hidup mereka.

"Hamas telah memimpin rakyat Palestina ke dalam perang pemusnahan,” kata Umm Ala, 67 tahun. Ia telah dua kali mengungsi selama lebih dari delapan bulan perang Hamas Israel.

Baca berita selengkapnya di sini

3. Jutaan Umat Islam Memulai Ibadah Haji Dibayangi Genosida di Gaza

Lebih dari dua juta jamaah haji berada di Mekah pada, Arab Saudi, pada Jumat 14 Juni 2024 untuk memulai ibadah haji. Ibadah haji kali ini dibayangi serangan brutal Israel terhadap warga Palestina di Gaza dan suhu panas yang melelahkan.

Saat para peziarah menuju Masjidil Haram, mereka diharapkan mencapai Mina, menandai dimulainya ritual haji dan mengikuti jejak Nabi Muhammad.

Baca berita selengkapnya di sini

AL ARABIYA | FRANCE24

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus