Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Hujan deras kembali mengguyur wilayah Jabodetabek pada Senin siang ini, 10 Maret 2025. Menurut informasi peringatan dini cuaca yang dikeluarkan BMKG pada pukul 12 WIB, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat terjadi di wilayah Tangerang Selatan, Depok, serta sebagian Kabupaten Bogor dan Kabupaten Bekasi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Adapun di Jakarta, wilayahnya mencakup sebagian Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Hujan, menurut BMKG, berpotensi meluas dan diperkirakan masih dapat berlangsung hingga pukul 14 WIB.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Potensi perluasannya ke arah Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat. selain di dalam wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur sendiri. Begitu juga yang di Kota Depok, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Bogor bisa meluas di dalam wilayah masing-masing.
Beberapa wilayah di Kota Bogor, Kota Bekasi, serta Kota dan Kabupaten Tangerang juga berpotensi mendapat penjalaran hujan.
Pada waktu yang hampir bersamaan, peringatan dini cuaca hujan sedang-lebat juga diberikan BMKG untuk wilayah Jawa Barat non Bogor-Depok-Bekasi, yakni di Purwakarta dan Bandung Barat. Peringatan dini berlaku untuk pukul 13-16. Begitu juga untuk Jawa Tengah, dengan wilayah yang lebih luas.
Jawa Tengah, secara umum, diminta mewaspadai adanya potensi peningkatan hujan dengan intensitas sedang hingga ekstrem untuk periode 10-13 Maret 2025. Bersama Jawa Tengah, wilayah lainnya adalah Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Papua Pegunungan, Papua Tengah, dan Papua.