Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ringkasan Berita
Atlet panjat tebing nasional Kiromal Katibin menjadi manusia tercepat di dunia dalam kategori speed di Piala Dunia IFSC 2022 di Salt Lake City, Amerika Serikat.
Kiromal memperbarui rekor dunia atas namanya sendiri dari 5,17 detik menjadi 5,10 detik.
Tim nasional Indonesia optimistis bisa meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024 untuk kategori speed serta menjadi kekuatan dunia di kategori lead dan boulder di Olimpiade Los Angeles 2028.
GERAKAN Kiromal Katibin merayap di dinding gesit bak pahlawan super Spider-Man. Atlet panjat tebing nasional itu menjadi yang tercepat saat tampil di babak kualifikasi Piala Dunia Panjat Tebing Federasi Olahraga Panjat Tebing Internasional (IFSC) 2022 kategori speed putra di Salt Lake City, Amerika Serikat, pada Sabtu, 28 Mei lalu. Kiromal mencatatkan waktu 5,10 detik. Torehan waktu atlet 21 tahun itu kembali memecahkan rekor dunia atas namanya sendiri.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo