Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Red Sparks berhasil meraih kemenangan dramatis atas Pepper Savings Bank dalam pekan kedua Liga Bola Voli Korea Selatan (V-League). Mereka unggul 3-2 (25-21, 25-18, 18-25, 23-25, 15-6) dalam laga di Gwangju Pepper Stadium, Jumat, 25 Oktober 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pertarungan kedua tim berlangsung sangat ketat. Megawati Hangestri cs memulai dengan baik dan merebut dua set pertama. Namun, tim tuan rumah bangkit dan merebut dua set berikutnya. Dalam laga penentuan Red Sparks tampil meyakinkan dan menutup set terakhir dengan keunggulan cukup meyakinkan: 15-6.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ini menjadi kemenangan kedua secara beruntun yang diraih Red Sparks. Namun, mereka gagal merebut kembali puncak klasemen.
Kemenangan 3-2 hanya memberi Red Sparks 2 poin. Mereka kini menempati posisi kedua klasemen dengan nilai 5 (2 kemenangan), berada di bawah Pink Spiders (nilai 6, 2 kemenangan).
Peppers Savings Bank menderita kekalahan pertamanya. Mereka menempati posisi ketiga klasemen dengan nilai 4.
Megawati Hangestri kembali tampil mendominasi dalam laga ini, seperti saat mengalahkan GS Caltex pada pertandingan pertama. Ia meraih 26 poin, yang tertinggi dalam pertandingan itu. Pyo Seung-ju menambah 22 poin buat Red Sparks, sedangkan Vanja Bukilic mencetak 21 angka.
Di kubu lawan, Park Jeong-ah menjadi penyumbang angka tertinggi, yakni 21 poin. Varvara Jabic menambahkan 20 poin.
Red Sparks akan kembali bermain pada 30 Oktober 2024. Mereka akan bermain di kandang, menjamu IBK Altos.
NAVER | SPIKE