Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Rafael Nadal Absen di Miami Open, Fokus Persiapan untuk Turnamen Tanah Liat

Saat ini Rafael Nadal tengah menjalani pemulihan dari cedera punggung yang dideritanya beberapa waktu lalu.

17 Maret 2021 | 05.17 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Petenis Spanyol Rafael Nadal akan melewatkan Miami Open yang bakal bergulir mulai akhir bulan ini. Saat ini ia tengah berkonsentrasi dalam pemulihan cedera punggung yang dideritanya beberapa waktu lalu untuk mempersiapkan diri menghadapi turnamen tanah liat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Nadal, 34 tahun, tidak bermain sejak tersingkir di perempat final Australia Open bulan lalu. Dia juga melewatkan turnamen ATP 500 di Dubai.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat ini peringkatnya turun satu tingkat ke urutan ketiga setelah petenis Rusia Daniil Medvedev melewatinya.

"Dengan sedih mengumumkan bahwa saya tidak akan bermain di Miami, kota yang saya cintai. Saya harus pulih sepenuhnya dan mempersiapkan diri untuk musim tanah liat di Eropa," tulis Nadal di akun Twitter-nya.

Miami Open adalah turnamen lapangan keras yang belum pernah dimenangkan Nadal meski telah lima kali mencapai final sejak 2005 hingga 2017.

Baca Juga: Tenis: Novak Djokovic Bidik Rekor Roger Federer Lainnya

Rafael Nadal kemungkinan mematok target bisa berlaga di turnamen tenis Monte Carlo Masters bulan Aprli mendatang dan Madrid Open pada Mei saat dia berusaha tampil prima untuk Grand Slam Prancis Open, di mana dia telah memenangkan rekor 13 kali juara.

REUTERS

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus