Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ringkasan Berita
Pramono Anung sementara unggul dalam pilkada Jakarta dengan meraup lebih dari separuh suara pemilih.
Ridwan Kamil yang dijagokan Jokowi dan Prabowo Subianto keok.
Warga Jakarta menolak cawe-cawe dan tangan kotor kekuasaan mengarahkan pemilu.
KEMENANGAN Pramono Anung-Rano Karno dalam pemilihan kepala daerah Jakarta menunjukkan fakta bahwa publik tak mudah dimanipulasi penguasa yang hendak merusak demokrasi. Survei pemilih setelah mereka keluar dari bilik suara (exit poll) pada 27 November 2024 dan hitungan nyata Komisi Pemilihan Umum Daerah menunjukkan calon gubernur Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini mendapatkan 50,07 persen suara.