Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

olahraga

Sederet Pemain Sepak Bola Arab yang Patut Diwaspadai di Piala Dunia 2022 Qatar

Berikut beberapa pemain sepak bola Arab yang mungkin akan mencatat sejarah baru bersama timnya di Piala Dunia 2022.

29 September 2022 | 11.44 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar ini akan berbeda dari sebelumnya. Ini menjadi yang pertama berlangsung pada musim dingin, sekaligus perdana digelar di Timur Tengah.

Beberapa pemain superstar Arab diperkirakan akan bersinar bersama tim nasional masing-masing di Piala Dunia yang akan mulai bergulir 20 November hingga 18 Desember tahun ini.

Berikut beberapa bintang sepak bola keturunan Arab atau pemain dari klub Arab yang berpotensi besar mencatat sejarah bersama tim nasional asal negaranya dan patut dinantikan aksinya di Qatar. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Karim Benzema (Tim Nasional Prancis)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Benzema bisa dibilang sebagai pemain terbaik di musim ini. Striker Real Madrid itu diprediksi bakal menjadi andalan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. Dia diprediksi akan mampu mengantarkan negaranya ke final Piala Dunia lagi.

Pemain berusia 34 tahun ini menjadi pemain favorit untuk penghargaan Ballon d'Or 2022. Dia tampil luar biasa musim lalu.

Di bawah Carlo Ancelotti, Benzema berperan penting dalam keberhasilan Real Madrid meraih trofi LaLiga dan Liga Champions UEFA pada musim 2021-2022. Dia menjadi pencetak gol terbanyak di kedua kompetisi itu.

Benzema meraih satu medali untuk menambah koleksi 23 trofi yang dipamerkannya, setelah mencetak gol di final Piala Super UEFA 2022. Golnya ke gawang Eintracht Frankfurt membuat dia menjadi pencetak gol terbanyak kedua dalam sejarah Real Madrid dengan 324 gol.

Pemain bernama lengkap Karim Mostafa Benzema terlahir dari pasangan yang memiliki darah keturunan Aljazair. Jadi, meski bermain untuk Timnas Prancis, penyerang Real Madrid itu akan terus dipuji oleh pendukung dari Arab ketika berlaga di Piala Dunia.

Achraf Hakimi (Tim Nasional Maroko)

Achraf Hakimi adalah salah satu full-back terbaik di dunia. Dia memiliki kepiawaian dalam membantu serangan terbaik di dunia.

Pemain berusia 23 tahun itu berhasil menyabet sejumlah penghargaan berkat penampilannya yang gemilang. Dia dinobatkan sebagai Pemain Muda CAF 2022 dan Pemain Terbaik Afrika Lion d’Or 2022. Selain itu, masih ada beberapa penghargaan lain yang dia terima dari sepak bola.

Saat ini dia bergabung dengan klub Ligue 1, Paris Saint-Germain (PSG). Dia mencatat penampilan mengesankan musim ini dengan mencetak satu gol di Ligue 1 2022/2023.

Bergabung dengan Timnas Maroko, Hakimi yang memiliki kemampuan dribbling cepat dan gesit, diharapkan bisa membantu tim nasional asal negaranya meraih hasil terbaik di Piala Dunia Qatar.

Salem Al-Dawsari (Tim Nasional Arab Saudi)

Salem Al-Dawsari adalah salah satu pemain yang dinobatkan sebagai MVP Liga Champions AFC 2021 setelah penampilan yang luar biasa saat membantu klub Arab Saudi, Al Hilal SFC meraih gelar juara untuk kedua kalinya dalam tiga tahun.

Selain itu, dia juga merupakan salah satu dari pemain Asia terbaik pada tahun 2021. Dia berada di urutan keempat.

Pemain sayap Al Hilal itu memimpin timnya meraih gelar konfederasi Sepak Bola Asia kedelapan pada tahun lalu dan mengklaim penghargaan sebagai pemain terbaik selama turnamen.

Dia mencatat 17 gol internasional untuk timnas negaranya. Penampilannya di Piala Dunia 2022 nanti akan menjadi yang ketiga kalinya di kejuaraan bergengsi dunia sepanjang kariernya.

Almoez Ali (Tim Nasional Qatar)

Dikenal sebagai ikon sepak bola klub Qatar, Almoez Ali adalah seorang pemain pertama dalam sejarah yang mencetak gol di tiga turnamen dan tiga benua yang berbeda, yaitu Copa America 2019, Piala Asia 2019, dan Piala Emas CONCACAF.

Penyerang Timnas Qatar itu memimpin klub negaranya meraih kemenangan Piala Asia AFC pertamanya dengan bicycle kick-nya yang mengesankan pada saat ia mencatat sejarah dengan cetak gol di turnamen kesembilannya.

Almoez diperkirakan bakal menjadi pemain penting di Timnas Qatar di Piala Dunia 2022 ini. Tim tuan rumah akan menghadapi Ekuador di laga pembuka pada 20 November.

Ellyes Skhiri (Tim Nasional Tunisia)

Ellyes Skhiri dikenal banyak orang karena kiprahnya di lapangan. Dia merupakan salah satu pemain kunci di skuad Tunisia untuk bisa lolos kualifikasi dari zona AFCON.

Gelandang Tunisia ini menjadi pemain penting dalam pertahanan tim dengan kemampuan passing-nya. Gol Skhiri selama pertandingan Mauritania dinominasikan sebagai gol terbaik tahun ini untuk CAF Awards 2022.

Selama putaran terakhir kualifikasi Piala Dunia Afrika, Skhiri berhasil mencetak gol indah yang membuatnya disandingkan dengan mantan pemain Timnas Belanda, Giovanni Bronckhorst yang dikenal hebat oleh para penggemar.

Timnas Tunisia tercatat berhasil lolos ke putaran final Piala Dunia sebanyak enam kali. Namun, mereka belum sekali pun mampu lolos dari babak penyisihan grup. Skhiri bersama rekan-rekannya berpeluang mencatat sejarah baru bersama timnas negaranya di Piala Dunia Qatar tahun ini.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus