Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Timnas U-19 Hadapi Jepang, Egy Maulana dan Todd Latihan Terpisah

Menjelang laga melawan Jepang, Egy Maulana dan Todd Rivaldo berlatih terpisah di timnas U-19 Indonesia.

26 Oktober 2018 | 12.29 WIB

Para pemain timnas Indonesia U-19 mengikuti latihan di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu, 20 Oktober 2018. ANTARA
material-symbols:fullscreenPerbesar
Para pemain timnas Indonesia U-19 mengikuti latihan di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu, 20 Oktober 2018. ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dua hari menjelang laga melawan Jepang, timnas U-19 Indonesia terus mengoptimalkan waktu latihan. Jumat pagi, 26 Oktober 2018 para pemain sudah berkumpul di komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri mengatakan sudah menyiapkan skema permainan untuk menghadapi Jepang di babak perempat final. Tak banyak yang bisa disampaikan, Indra menyatakan, tim pelatih sudah mempelajari permainan lawan. "Kami sudah siapkan segala antisipasi terhadap semua kemungkinan yang terjadi nanti," kata dia di Jakarta, Jumat, 26 Oktober 2018.

Mantan pelatih Bali United itu menyatakan tidak akan menaruh perhatian penuh kepada pemain tertentu di tim Jepang. Menurut dia, sepak bola merupakan permainan kerja sama dan tim sehingga semua pemain mempunyai peran penting. "Semua pemain Jepang akan kami antisipasi," ucap Indra.

Dalam latihan yang berlangsung di komplek SUGBK, para pemain melahap dua sesi latihan utama. Ada dua pemain yang berlatih terpisah, yakni Egy Maulana dan Todd Rivaldo. Kedua terlihat berada di pinggir lapangan.

Pelatih Indra tidak bisa berkomentar banyak ihwal kondisi Egy dan Todd. Namun ia menyatakan kedua pemain tidak berada dalam kondisi yang bugar sehingga tak bisa berlatih bersama rekan-rekannya. "Besok kelihatannya ia akan ikut latihan (bersama pemain lainnya)," ucap Indra.

Ahad, 28 Oktober 2018 Timnas U-19 Indonesia menjamu Jepang di babak delapan besar. Laga akan berjalan di SUGBK, Jakarta. Indonesia harus menang bila ingin mendapatkan tiket langsung ke putaran final Piala Dunia U-20 di Polandia tahun depan.

ADITYA BUDIMAN

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus