Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Mobil

Alasan BMW Optimistis Segmen Mobil Premium di Indonesia Bakal Tumbuh

Di tengah pandemi Covid-19, pelanggan BMW di Indonesia ingin memiliki mobil premium seperti M8 yang notabene varian tertinggi seri M.

28 Agustus 2020 | 21.01 WIB

BMW Indonesia mengumumkan peluncuran BMW M8 Gran Coup Competition di Indonesia [ada Jumat, 28 Agustus 2020. FOTO: ANTARA/BMW Group Indonesia
Perbesar
BMW Indonesia mengumumkan peluncuran BMW M8 Gran Coup Competition di Indonesia [ada Jumat, 28 Agustus 2020. FOTO: ANTARA/BMW Group Indonesia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - BMW Group Indonesia menyatakan optimistis bahwa segmen mobil premium mengalami pertumbuhan walau di tengah pandemi Covid-19 dan Produk Domestik Bruto (PDB)-5,32 persen (year on year).

"Segmen mobil premium diprediksi tumbuh mulai 0,4 sampai 3 atau 4 persen, kita harus membangun optimisme ini," kata Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, melalui siaran virtual hari ini, Jumat, 28 Agustus 2020.

Menurut Jodie, BMW terus berupaya menumbuhkan optimisme melalui serangkaian langkah, seperti peluncuran mobil secara virtual, toko digital di marketplace, hingga pameran virtual dan luring (offline).

"Kami tidak bisa diam saja dan ada kebutuhan pelanggan untuk melihat inovasi BMW."

Vice President Sales BMW Indonesia, Bayu Riyanto, mengatakan pelanggan masih memiliki permintaan mobil premium BMW meski di masa pandemi Covid-19.

"Sebelum pameran sudah ada private sales dan antusiasme pelanggan yang datang cukup tinggi."

Alasan lain yang membuat BMW berani membawa mobil flagship (produk unggulan) seperti BMW M8 terbaru ke Indonesia, menurut Jodie, dipengaruhi karakteristik calon pembeli yang memang menginginkan mobil eksklusif dan langka.

"Mereka ingin memiliki kendaraan unik dan prestise karena M8 adalah varian tertinggi dari seri M," ucap Bayu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus