Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kutipan & Album

Meninggal dunia

Bekas dirjen puod atar sibero meninggal dunia di rs atmajaya akibat serangan jantung. jenazah dimakamkan di tpu tanah kusir. atar tergolong pejabat karier yang menekuni masalah-masalah pengembangan daerah.

19 Februari 1994 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketika sedang bermain golf di Pantai Indah Kapuk Jakarta, Jumat pekan lalu, Atar Sibero terjatuh. Bekas dirjen pemerintahan umum dan otonomi daerah itu segera dilarikan ke RS Atmajaya, namun ia tidak mampu lagi bertahan dari serangan jantung mendadak. Almarhum, yang lahir dengan nama Ajangta Tarigan Sibero dan menyingkatnya menjadi Atar Sibero, meninggalkan seorang istri dan empat orang anak. Jenazah dimakamkan di TPU Tanah Kusir hari Minggu. Atar dikenal sebagai pejabat karier yang menekuni masalah- masalah pengembangan daerah. Sebelum ditunjuk jadi dirjen PUOD, ia pernah menjabat Kepala Direktorat Perekonomian dan Pembangunan Daerah (1970-1973) maupun Direktur Pembangunan Daerah (1973-1980). Itu membuat Atar seperti punya obsesi untuk memberi peluang lebih besar pada otonomi daerah. "Kalau untuk membangun dan memelihara jalan di kabupaten saja harus lewat pusat, kan repot," katanya suatu saat dalam wawancara dengan TEMPO. Adalah Atar yang merintis Badan Perencanaan Pembangunan Daerah untuk menangani perencanaan yang berorientasi pada kebutuhan dan sumber daya daerah. Dan ketika masih memegang jabatan dirjen PUOD ia mempersiapkan lahirnya PT Bank BPD Indonesia, yang sahamnya dimiliki oleh 27 Bank Pembangunan Daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus