Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sains

Panitia SNPMB 2023 Gelar Konferensi Pers Tahapan Seleksi SNBP SNBT Siang Ini Pukul 13.30 WIB

Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 akan menggelar konferensi pers terkait dengan tahapan penerimaan mahasiswa baru.

10 Januari 2023 | 07.57 WIB

Tangkapan layar peluncuran sistem Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Perguruan Tinggi Negeri 2023 oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi di Jakarta, Kamis 1 Desember 2022. (ANTARA/Indriani)
Perbesar
Tangkapan layar peluncuran sistem Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Perguruan Tinggi Negeri 2023 oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi di Jakarta, Kamis 1 Desember 2022. (ANTARA/Indriani)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 akan menggelar konferensi pers terkait dengan tahapan penerimaan mahasiswa baru. Konferensi pers bakal digelar pada hari ini Selasa, 10 Januari 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Acara pembukaan pelaksanaan SNPMB 2023 itu itu bakal dihadiri oleh sejumlah narasumber di antaranya Pelaksana tugas Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nizam, Ketua Umum Tim Penanggung Jawab SNPMB Mochamad Ashari, hingga Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan Kiki Yulianti.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mochamad Ashari mengatakan acara bakal digelar di Hotel Atlet Century Park, Senayan. "Kami akan memggelar konferensi pers di sana pukul 13.30 WIB," ujarnya melalui pesan WhatsApp kepada Tempo.

Konferensi pers juga dapat diikuti secara daring melalui kanal Youtube SNPMB BPPP dan Instagram @_snpmbbppp. Ashari mengatakan diharapkan calon mahasiswa atau siswa kelas 12 hanya mengakses dan mengikuti saluran komunikasi resmi mili SNPMB-BPPP untuk mendapatkan informasi terkini mengenai seleksi masuk perguruan tinggi 2023.  

Adapun pelaksanaan SNPMN 2023 sudah dimulai dengan tahap pembuatan akun SNPMB bagi siswa dan sekolah. Masih terdapat berbagai tahapan lain yang harus diikuti agar proses seleksi berjalan lancar.

Sebelumnya panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 mempercepat registrasi pembuatan akun SNPMB untuk siswa. Jadwal registrasi pembuatan akun siswa untuk jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) semula pada 16 Januari 2023, kini dibuka mulai kemarin Senin, 9 Januari 2023 pada pukul 15.00 WIB.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus